Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Verstappen sindir peluang titel Ferrari usai kualifikasi

Max Verstappen melontarkan sindiran soal peluang titel Ferrari usai kualifikasi Formula 1 GP Jepang di Suzuka, Sabtu (6/10).

Max Verstappen, Red Bull Racing

Max Verstappen, Red Bull Racing

Sam Bloxham / Motorsport Images

Ferrari melakukan perjudian ban dengan memasang kompon semi-basah intermediate pada kedua pembalap mereka di awal babak Q3 kualifikasi GP Jepang.

Tapi keputusan tersebut justru membuat mereka gagal memanfaatkan kondisi trek yang masih kering sebelum hujan akhirnya benar-benar turun.

Baca Juga:

Akibatnya Sebastian Vettel hanya memiliki satu kesempatan melakukan hotlap dan mengakhiri kualifikasi sebagai tercepat kesembilan.

Sementara Verstappen, yang seperti pembalap-pembalap lainnya di Q3, sudah memakai supersoft sejak awal. Ia bisa membukukan waktu representatif dalam kesempatan pertamanya untuk menempati posisi ketiga di belakang duo Mercedes.

"Saya pikir secara realistis kami cukup dekat dengan Ferrari tapi mereka sulit untuk dikalahkan. Kami mengambil keputusan yang tepat di Q3, senang dengan raihan P3 ini," ujar Verstappen.

"Sayang kita tidak bisa memberikan aksi seru di Q3 [kepada penonton] tapi kami senang bisa melihat mereka hadir langsung di sini dan menggemari F1, sekalipun di saat kondisi hujan.

"Saya tidak memprediksi akan memulai balapan dari posisi ketiga, tapi sekarang kami punya peluang lebih besar untuk meraih podium."

Ketika ditanya soal kemungkinan ia menghalangi pertarungan titel Ferrari melawan Mercedes, Verstappen justru melontarkan sindiran,"Apakah itu masih bisa dianggap sebagai pertarungan? Saya kurang yakin."

Dalam persaingan klasemen, Vettel tertinggal 50 poin dari peraih pole sekaligus pemuncak klasemen, Lewis Hamilton, sementara Ferrari harus mengejar selisih 53 poin dari Mercedes.

Max Verstappen, Red Bull Racing RB14

Max Verstappen, Red Bull Racing RB14

Foto oleh: Manuel Goria / Motorsport Images

Valtteri Bottas, Mercedes AMG F1, Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1, Max Verstappen, Red Bull Racing

Valtteri Bottas, Mercedes AMG F1, Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1, Max Verstappen, Red Bull Racing

Foto oleh: Mark Sutton / Motorsport Images

Max Verstappen, Red Bull Racing

Max Verstappen, Red Bull Racing

Foto oleh: Manuel Goria / Motorsport Images

Max Verstappen, Red Bull Racing RB14

Max Verstappen, Red Bull Racing RB14

Foto oleh: Glenn Dunbar / Motorsport Images

Max Verstappen, Red Bull Racing RB14

Max Verstappen, Red Bull Racing RB14

Foto oleh: Jerry Andre / Motorsport Images

Max Verstappen, Red Bull Racing RB14

Max Verstappen, Red Bull Racing RB14

Foto oleh: Manuel Goria / Motorsport Images

Max Verstappen, Red Bull Racing RB14

Max Verstappen, Red Bull Racing RB14

Foto oleh: Manuel Goria / Motorsport Images

Max Verstappen, Red Bull Racing RB14

Max Verstappen, Red Bull Racing RB14

Foto oleh: Jerry Andre / Motorsport Images

Max Verstappen, Red Bull Racing RB14

Max Verstappen, Red Bull Racing RB14

Foto oleh: Manuel Goria / Motorsport Images

Max Verstappen, Red Bull Racing

Max Verstappen, Red Bull Racing

Foto oleh: Jerry Andre / Motorsport Images

10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Rio Haryanto ungkap perbedaan F1 dan GT
Artikel berikutnya Impresif di Q3, Toro Rosso: Terima kasih Honda

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia