Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Hasil di GP Spanyol Bukti Ferrari Sudah Berkembang

Prinsipal Ferrari, Mattia Binotto, mengungkapkan bahwa hasil balapan GP Spanyol menjadi bukti bahwa timnya sudah berkembang.

Charles Leclerc, Ferrari SF21

Charles Leclerc, Ferrari SF21

Charles Coates / Motorsport Images

Walaupun tak meraih kemenangan, Binotto mengaku tetap senang dengan hasil yang diraih oleh kedua pembalapnya, Charles Leclerc dan Carlos Sainz Jr.

Leclerc mengakhiri balapan dengan finis di P4. Sementara rekan setimnya ada di P6. Si Kuda Jingkrak kembali mencetak poin dengan dua pembalapnya.

Walaupun zona podium didominasi oleh Mercedes dan Red Bull Racing, Binotto tidak terlalu mempermasalahkan hal tersebut. Justru, finis di P4 dan P6 menjadi bukti bahwa Ferrari sudah berkembang.

Baca Juga:

Jika dibandingkan balapan GP Spanyol musim 2020, hasil yang didapat musim ini jauh lebih baik. Tahun lalu, Ferrari hanya mencetak poin dari satu mobil, yakni Sebastian Vettel di P7.

Sedangkan Leclerc harus puas balapannya berakhir prematur, lantaran mobilnya mengalami masalah kelistrikan.

Binotto juga menggarisbawahi performa Ferrari di sektor terakhir lintasan, yang dinilai sudah memenuhi ekspektasi.

Carlos Sainz Jr., Ferrari SF21

Carlos Sainz Jr., Ferrari SF21

Foto oleh: Jerry Andre / Motorsport Images

"Kami sudah berkembang jika dibandingkan tahun lalu. Mobil kami melaju dengan baik, terutama di sektor terakhir lintasan," ujar prinsipal asal Italia itu.

"Di lintasan yang penuh dengan tekanan seperti ini, kami bisa memperlihatkan keunggulan kami dibanding McLaren.

"Charles (Leclerc) memiliki start yang luar biasa dan langsung bersaing dengan pembalap terdepan. Sementara Carlos memang masih kurang, tapi kecepatannya saat balapan cukup mengesankan."

Sementara itu, Sainz menyoroti lemahnya manajemen ban yang terjadi sejak GP Portugal. 

"Kami membawa sedikit defisit ke balapan. Kami tahu manajemen ban, kami tidak berada di posisi yang kami inginkan. Di Portimao, kami menderita dan kami lihat hal itu lagi, Jumat, sehingga kami tidak punya pace terbaik dalam balapan dan performa ban berkurang," pembalap Spanyol itu mengeluh.

"Dengan sedikitnya trek lurus di sini, maka membuat daya saing kami sedikit lebih tinggi. Tapi seperti yang Anda lihat, di sektor terakhir, bekerja baik, mobil bekerja dengan baik di tikungan dan kami memiliki keseimbangan baik sepanjang akhir pekan."

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Bikin Panik, Verstappen Masuk Pit Tanpa Pemberitahuan
Artikel berikutnya Alonso Akui Salah Pilih Strategi di GP Spanyol

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia