Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Sainz Bertekad Raih Titel bersama Ferrari dalam Lima Tahun

Carlos Sainz Jr. bertekad untuk meningkatkan kualitas diri sendiri dan membantu tim meningkatkan kinerja mobil demi mencapai tujuan terbesarnya menjadi juara dunia Formula 1.

Carlos Sainz Jr., Ferrari

Foto oleh: Ferrari

Sainz telah mengatakan dirinya tak ingin memasang target besar pada tahun pertamanya bersama Ferrari. Bahkan ia merasa akan mengalami kesulitan karena harus beradaptasi dengan lingkungan kerja barunya.

Tetapi, pria asal Spanyol itu juga menegaskan dirinya akan berusaha meraih hasil terbaik untuk membantu tim finis di tampat terbaik dalam klasemen akhir konstruktor.

Tahun ini, F1 hanya akan melakukan tiga hari tes pramusim yang mana setiap pembalap hanya memiliki jatah satu setengah hari. Itu tak cukup untuk membuat pembalap yang berada di tim baru, seperti Sainz, cepat beradaptasi dengan mobil baru.

Untuk itu, Carlos Sainz tak ingin berharap banyak dalam memainkan debutnya bersama Ferrari, dan lebih memilih fokus mempelajari banyak hal.

“Berada di Ferrari di usia ke-26 tahun merupakan sebuah pencapaian yang selalu menjadi impian saya,” katanya seperti dilansir Marca.

“Dalam lima tahun ke depan, saya ingin menjadi juara dunia. Saya yakin Ferrari menjadi tempat terbaik untuk mencapainya. Saya pikir telah berada di tempat yang tepat di waktu yang tepat.

“Anda bisa merasakan menjadi bagian dalam perjalanan Ferrari dan itu juga memberi tanggung jawab besar.”

Baca Juga:

Ketika Sainz menerima tawaran dari Ferrari, banyak yang mengatakan itu keputusan salah karena tim berlogo kuda jingkrak itu tak menunjukkan performa apik sepanjang 2020.

Sedangkan Sainz bersama McLaren tampil kuat dan berhasil finis di urutan ketiga dalam klasemen konstruktor setelah persaingan ketat dengan Racing Point dan Renault.

Namun, putra dari legenda reli, Carlos Sainz Sr, itu merasa ini adalah keputusan tepat, mengingat menjadi pembalap Ferrari merupakan impiannya sejak kecil. Membantu pabrikan Italia itu kembali ke jalur kesuksesan membuat pembalap muda itu semakin termotivasi.

“Saya datang pada momen penting, yang mana kami sedang berusaha untuk membawa Ferrari kembali ke level terbaik dan berada di barisan terdepan,” tuturnya.

“Itu membutuhkan kerja keras dari kami semua yang ada di dalam tim. Ketika kesuksesan pertama berhasil di dapatkan, maka itu akan menjadi momen indah bagi tim dan kami penasaran dengan apa yang terjadi di masa depan.”

Carlos Sainz juga telah mengatakan dirinya tak akan lebih baik daripada Charles Leclerc dan akan sulit tampil cepat dari pria asal Monako itu di dalam mobil Ferrari.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Arab Saudi Bisa Gelar F1 Selama Satu Dekade
Artikel berikutnya Garap Proyek Musik, Hamilton Buka Lowongan Musisi

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia