Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Kecelakaan "bodoh" saat tes, Leclerc marah

Rookie Formula 1 2018, Charles Leclerc, mengaku marah atas kesalahannya sendiri di tes pramusim Barcelona. Sekitar 5 jam waktu berharga hilang karena kecelakaan.

Charles Leclerc, Alfa Romeo Sauber C37 crashes

Foto oleh: Sutton Images

Charles Leclerc, Alfa Romeo Sauber C37 crashes
Charles Leclerc, Alfa Romeo Sauber C37 crashes

Foto oleh: Sutton Images

Pembalap Sauber tersebut kehilangan kendali mobil C37 di Tikungan 12 saat menjalani lap terbaiknya hingga akhirnya melintir ke gravel dan menghantam dinding pembatas.

Saat ditanya apakah kecelakaan tersebut membuatnya marah, Leclerc menjawab: "Tentu.

"Saya mencoba menekan limit, itu normal saat tes. Saya akan lebih kecewa dengan diri sendiri jika ini terjadi pada balapan di Melbourne. 

"Saya sudah banyak belajar tapi tetap masih harus banyak belajar. Saya senang [kecelakaan] itu terjadi hari [tapi] saya sedikit marah pada diri saya sendiri.

"Saya akan mengambil pelajaran dari sana, saya rasa cukup bodoh dari sisi saya untuk melintir di awal hari tapi maksud saya, itu terjadi karena saya sedang menekan," ungkap Leclerc.

"Saya rasa laju saya sangat bagus pada lap yang saya jalani itu [sebelum kecelakaan]. Jelas saya tidak menyelesaikan lap itu tapi itu sepenuhnya kesalahan saya."

Setelah kesalahan tersebut, Leclerc sudah kehilangan dua simulasi balap pekan ini.

"Dua kali pertama [saat ia melintir di tes pramusim 2018] baik-baik saja karena itu normal," tambah Leclerc.

"Pagi ini, saya sedikit marah dengan diri sendiri karena saya menyentuh dinding. Jadi, itu bukan seperti spin yang biasa, [tapi] saya sedikit menyentuh dinding. 

"Kemudian kami mendapat dua masalah berbeda. Itulah mengapa kami bertahan lama di luar lintasan, bukan hanya karena kecelakaan saya.

"Tapi, kami kehilangan waktu di lintasan karena saya dan ini sesuatu yang tidak seharusnya terjadi." 

Terlepas dari masalah yang dialaminya, Leclerc sudah melahap 375 lap jelang balapan F1 pertamanya di Australia.

"Formula 1 masih cukup baru bagi saya," kata Leclerc. "Tapi saya rasa saya telah belajar banyak dari sisi performa.

Laporan tambahan oleh Erwin Jaeggi

Charles Leclerc, Alfa Romeo Sauber C37 crashes
Charles Leclerc, Alfa Romeo Sauber C37 crashes
Charles Leclerc, Alfa Romeo Sauber C37
Charles Leclerc, Sauber C37
Charles Leclerc, Alfa Romeo Sauber C37
Charles Leclerc, Alfa Romeo Sauber F1 Team walks in after crashing
The car of Charles Leclerc, Alfa Romeo Sauber C37 is recovered to the pits
Charles Leclerc, Alfa Romeo Sauber C37 crashes
Charles Leclerc, Alfa Romeo Sauber C37 crashes
Charles Leclerc, Alfa Romeo Sauber C37 crashes
Charles Leclerc, Alfa Romeo Sauber C37 crashes
11

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Tes Barcelona II: Raikkonen dan Ferrari tercepat di hari terakhir
Artikel berikutnya Statistik pekan kedua tes pramusim F1 2018

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia