Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Jack Doohan Bersiap Jalani Tes F1 Pertama di Qatar

Pembalap Akademi Alpine Jack Doohan akan menjajal mesin Formula 1 untuk pertama kalinya di Qatar pada Minggu (15/5/2022). Ia dijadwalkan mengikuti tes dengan mengemudikan A521.

Jack Doohan, Alpine Academy

Foto oleh: Alpine

 Jack Doohan, yang saat ini bersaing dalam FIA Formula 2, antusias karena bakal mendapat kesempatan untuk mencoba jet darat sesungguhnya dalam pengujian di Sirkuit Internasional Lusail.

Runner-up Formula 3 2021 yang juga putra dari legenda MotoGP Mick Doohan itu masuk akademi tim F1 Alpine pada Januari lalu, menjelang musim debutnya dalam F2 bersama Virtuosi Racing.

Doohan akan bergabung dengan juara F2 2021 dan pilot cadangan Alpine, Oscar Piastri, dalam tes F1 di Qatar. Kompatriotnya telah merampungkan dua hari pengujian pada Rabu serta Kamis.  

Piastri sebelumnya telah menguji mobil F1 di Austin (Amerika Serikat) pada April, dan dijadwalkan menjalani tes ketiganya di Spielberg (Austria), setelah Grand Prix Spanyol dan Monako.

Baca Juga:

“Saya sangat antusias untuk mengendarai mobil Formula 1 untuk pertama kalinya. Ini adalah momen yang telah saya bangun sejak saya mulai balapan gokart dan saya tahu peluang ini sangat istimewa,” kata Jack Doohan.

“Saya sangat berterima kasih kepada Alpine atas kesempatan ini dan saya tak sabar untuk memberikan yang terbaik pada hari pengujian. Saya telah melihat di balik layar beberapa tes privat sebelumnya dan saya sudah menyelesaikan banyak persiapan di simulator loop di Enstone.

“Jadi, saya benar-benar merasa siap untuk tantangan ini. Saya akan membangun diri saya pada hari tes nanti, menikmatinya di saat yang sama dan semoga dapat belajar sebanyak mungkin bersama tim.”

Oscar Piastri, Alpine Academy

Oscar Piastri, Alpine Academy

Foto oleh: Alpine

Doohan memiliki awal sulit pada musim F2 perdananya, setelah hanya mencetak enam poin dalam tiga putaran. Ia meraih pole position pada race pembuka di Bahrain, tetapi mengalami kerusakan akibat kontak dengan pemimpin klasemen Theo Pourchaire dan akhirnya finis P10.

Pembalap 19 tahun tersebut tengah berjuang meraih posisi ketiga untuk Feature Race di Arab Saudi, tetapi dikeluarkan dari kualifikasi karena tim tak dapat memasok bahan bakar yang cukup dari mobil, memaksa Doohan start di belakang sebelum berjuang naik ke urutan sembilan.

Lebih banyak nasib buruk mengikutinya di Imola, dengan tabrakan di garis start dengan juara F3 2021 Dennis Hauger mengakhiri balapan Jack Doohan. Ia berharap peruntungannya berubah saat F2 kembali bergulir di Barcelona pekan depan, 20-22 Mei.  

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Alasan Kevin Magnussen Labeli GP Miami Balapan Terberat
Artikel berikutnya Pengalaman Valtteri Bottas Bantu Alfa Romeo Kembangkan Simulator

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia