Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

F1 GP Monako Lanjut hingga 2025

Formula 1 dipastikan bakal terus balapan di Monako setidaknya sampai 2025 setelah menyepakati kontrak baru berdurasi tiga tahun pada Selasa (20/9/2022).

Charles Leclerc, Ferrari F1-75, Carlos Sainz, Ferrari F1-75, Sergio Perez, Red Bull Racing RB18, on the formation lap

Foto oleh: Mark Sutton / Motorsport Images

Tak lama setelah kalender balap 2023 dirilis Federasi Automobil Internasional (FIA), F1 mengumumkan kelanjutan kolaborasi menggelar salah satu event tradisionalnya, Grand Prix Monako, sampai 2025.

Kejuaraan telah menyelesaikan kesepakatan kontrak baru dengan Klub Automobil Monako (ACM) untuk tiga musim ke depan. Sebab itu, balapan di trek jalan raya Monte Carlo juga ada dalam jadwal 2023.   

GP Monako telah menjadi bagian penting dari ajang balap jet darat sejak musim perdananya pada 1950 silam. Itu salah satu event bersejarah. Sirkuitnya selalu menawarkan tantangan unik bagi pembalap.

Tahun depan, Grand Prix Monako diplot sebagai putaran kedelapan dari 24 balapan. Event dijadwalkan berlangsung pada akhir Mei, tepatnya tanggal 26-28, menjadi bagian kedua dari triple-header pertama, di antara race di Imola dan Barcelona.

Baca Juga:

“Saya dengan senang mengonfirmasikan kami akan terus balapan di Monako hingga 2025 dan antusias untuk kembali ke trek jalan raya Principality yang terkenal ini untuk kejuaraan pada 28 Mei,” kata CEO Formula 1 Stefano Domenicali.

“Saya ingin berterima kasih kepada semua orang yang terlibat dalam pembaruan (kerja sama) ini dan terutama Pangeran Albert II dari Monako, Michel Boeri, presiden Klub Automobil Monako, dan tim. Tak sabar kembali musim depan.”

Presidan ACM Michel Boeri tak kalah senang dari Domenicali. Pasalnya, masa depan Grand Prix Monako sempat tanda tanya. Bahkan sempat muncul isu jika event bersejarah itu akan dicoret dari kalender.

Max Verstappen, Red Bull Racing RB18, Lando Norris, McLaren MCL36

Max Verstappen, Red Bull Racing RB18, Lando Norris, McLaren MCL36

Foto oleh: Carl Bingham / Motorsport Images

“Demi kepentingan Kejuaraan Dunia Formula 1, dan setelah beberapa bulan negosiasi, kami bisa dengan bangga mengumumkan bahwa kami sudah teken perjanjian tiga tahun dengan Formula 1, dan mungkin akan diperbarui,” kata Boeri.

Kepastian F1 GP Monako lanjut sampai 2025 tentu menjadi kabar yang menyenangkan, terutama bagi Charles Leclerc. Pembalap Ferrari masih punya kans meraih kemenangan dalam home race-nya itu.

Sejak debut F1 pada 2017, Leclerc belum dapat hasil memuaskan di Monako. Prestasi terbaiknya adalah finis keempat musim 2022. Tahun ini race di sana dimenangkan oleh  Sergio Perez (Red Bull Racing).   

Sedangkan pemegang rekor kemenangan terbanyak GP Monako adalah pembalap legendaris F1 Ayrton Senna, yang sukses menyabet podium tertinggi sebanyak enam kali di sirkuit jalanan Monte Carlo.  

Pierre Gasly, AlphaTauri AT03, Yuki Tsunoda, AlphaTauri AT03

Pierre Gasly, AlphaTauri AT03, Yuki Tsunoda, AlphaTauri AT03

Foto oleh: Red Bull Content Pool

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya FIA Rilis Kalender F1 2023, Total Ada 24 Grand Prix
Artikel berikutnya Resmi: Las Vegas Digelar pada Sabtu Malam, Minggu Pagi di Eropa

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia