Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

McLaren Nantikan Pertarungan dengan Ferrari

Team Principal McLaren, Andreas Seidl, telah bersiap meladeni perlawanan Scuderia Ferrari di papan tengah F1 musim ini.

Lando Norris, McLaren MCL35M, battles with Charles Leclerc, Ferrari SF21

Foto oleh: Charles Coates / Motorsport Images

McLaren datang ke Formula 1 2021 berbekal peringkat ketiga klasemen akhir konstruktor. Pabrikan Inggris itu sementara menduduki urutan ketiga dengan torehan 18 poin, berkat raihan finis keempat Lando Norris di GP Bahrain.

Akan tetapi, McLaren tak bisa sepenuhnya tenang begitu saja. Ferrari berada di peringkat keempat, hanya selisih enam poin. Mengingat masih tersisa 22 balapan, Seidl pun mewaspadai gebrakan sang rival berikutnya.

“Tentunya dengan semua yang saya lihat pada tes (pramusim) serta juga di sini pada Jumat, Sabtu, dan hari ini menunjukkan bahwa Ferrari telah membuat kemajuan besar, yang tidak terduga, dibandingkan tahun lalu,” ucapnya kepada formula1.com.

Baca Juga:

Muncul pertanyaan soal kecepatan Ferrari jelang kejuaraan tahun ini. Hal itu karena Skuad Kuda Jingkrak berjuang keras sepanjang F1 2020, yang mana performa SF1000 jauh dari kata kompetitif.

Usai keterpurukan menghuni peringkat keenam klasemen akhir konstruktor, sang pabrikan Italia jelas dalam motivasi tinggi untuk membayar kegagalan musim lalu. Apalagi kini mereka telah merekrut Carlos Sainz Jr, mantan pembalap McLaren.

“Kami katakan, kami tidak pernah meremehkan kemampuan tim seperti Ferrari dengan semua sejarah mereka dan semua sumber daya, serta pengalaman mereka untuk kembali dengan cepat,” tutur Seidl.

“Jadi, tidak mengherankan, dan mereka juga memiliki dua pembalap hebat.

“(Kami) hanya menantikan untuk bertarung dengan Ferrari lagi tahun ini, bagaimana mereka bermain.

“Masih terlalu dini untuk mengatakannya, tapi ya, pastinya (kami) menantikan untuk melawan tim hebat ini.”

Putaran kedua F1 2021 bakal bergulir di Imola dalam gelaran bertajuk Grand Prix Emilia Romagna. Berlaga di balapan kandang, Ferrari diperkirakan akan mengusung kekuatan penuh.

Carlos Sainz Jr., Ferrari, dan Lando Norris, McLaren, di grid start F1 GP Bahrain 2021

Carlos Sainz Jr., Ferrari, dan Lando Norris, McLaren, di grid start F1 GP Bahrain 2021

Foto oleh: Mark Sutton / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Titel F3 Schumacher Dipertanyakan, Mantan Bos Pasang Badan
Artikel berikutnya Steiner Nilai Mazepin Terlalu Memaksakan Diri

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia