Felipe Nasr: Mengalahkan Manor "tidak terlalu penting" untuk Sauber
Pembalap Sauber, Felipe Nasr mengatakan bahwa tidak terlalu penting bagi timnya untuk mengalahkan Manor di posisi 10 di klasemen konstruktor pada musim 2016, sebagaimana fokus timnya sudah lebih banyak untuk musim depan
Nasr dan rekan setimnya di Sauber, Marcus Ericsson belum mencetak poin pada musim 2016, dan timnya masih berusaha untuk mengejar ketertinggalan dari Manor, yang memiliki satu poin yang di cetak oleh Pascal Wehrlein.
Pengambilalihan Sauber baru-baru ini oleh Longbow Finance pada akhirnya telah memungkinkan tim untuk memberikan pembaruan komponen untuk mobil musim 2016, dengan paket upgrade besar yang direncanakan untuk GP Belgia.
Nasr, bagaimanapun, mengakui bahwa tim saat ini sedang menatap besar ke depan untuk musim 2017.
"Meskipun kami memutuskan untuk membawa paket pembaruan di Spa, ada banyak hal yang sudah difokuskan pada mobil musim 2017, yang masuk akal karena mengingat di mana kami berada," kata pembalap Brasil tersebut kepada Motorsport.com.
"Tapi saya masih merasa, anda tahu, kami masih memiliki banyak balapan untuk mencoba dan meraih poin, dan jika kami bisa membuat mobil berkerja, maka menjadi sempurna."
Saat di tanya tentang bagaimana pentingnya bagi Sauber untuk setidaknya mendahului Manor pada akhir musim 2016, Nasr mengatakan: "Saya tidak berpikir bahwa hal itu penting. Tapi saya tidak menyerah, tim juga tidak menyerah, kami ingin mencetak poin. Kami akan melakukan apapun yang kami bisa. "
Nasr juga memperkirakan bahwa dua balapan yang segera berlangsung setelah liburan musim panas - GP Belgia dan GP Italia - bisa memberikan Sauber posisi terbaik untuk berada di posisi 10 besar.
"Kami punya Spa, Monza ... jika paket tersebut bekerja, itu akan membawa kami dalam situasi yang jauh lebih bagus, untuk mengambil keuntungan itu [mencetak poin] bisa di mana saja.
"Tapi, untuk tempat yang kami rasa tidak perlu banyak downforce, mungkin Monza.?"
Interview by Jamie Klein
Be part of Motorsport community
Join the conversationShare Or Save This Story
Top Comments
Subscribe and access Motorsport.com with your ad-blocker.
From Formula 1 to MotoGP we report straight from the paddock because we love our sport, just like you. In order to keep delivering our expert journalism, our website uses advertising. Still, we want to give you the opportunity to enjoy an ad-free and tracker-free website and to continue using your adblocker.