Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Ferrari Gelar Tes Empat Hari di Fiorano

Ferrari bakal menggelar sesi tes internal selama empat hari di Fiorano sebagai persiapan menuju Formula 1 2022. Beberapa pembalap mereka akan mengemudi mobil musim lalu, SF21.

Mick Schumacher, Ferrari SF71H

Foto oleh: Ferrari

Sesi yang dimulai Selasa (25/1/2022), bertujuan agar pembalap menemukan feeling di dalam kokpit serta kecepatan setelah berlibur. Charles Leclerc dijadwalkan mengaspal pada Rabu dan Carlos Sainz Jr mengambil alih keesokan harinya.

Robert Shwartzman sebagai test driver resmi tentunya wajib hadir terutama pada hari pertama dan terakhir. Runner-up Formula 2 2021 itu tidak asing dengan SF21 karena sempat mengendarainya dalam pengujian ban 18 inci usai GP Abu Dhabi.

Uji coba itu bukan untuk para pembalap saja. Para mekanik dan insinyur juga terus mengeksplorasi sisi yang bisa dimaksimalkan, tanpa melanggar aturan.

Baca Juga:

Tes yang dilakukan tim di luar sesi resmi sebenarnya sah-sah saja asalkan tidak menggunakan mobil untuk musim baru, yang sedang dikembangkan.

Setelah berhasil mengusir McLaren dari peringkat ketiga klasemen konstruktor F1 2021, Ferrari menetapkan target lebih tinggi. Si Kuda Jingkrak ingin memangkas gap dengan dua petarung utama, Mercedes dan Red Bull.

Tantangan ke depan pastinya lebih berat. Selain target meningkat, mereka juga tidak punya referensi mobil yang sedang dikembangkan tim-tim lain lantaran adanya perubahan regulasi teknik.

Carlos Sainz Jr., Ferrari SF71H

Carlos Sainz Jr., Ferrari SF71H

Photo by: Ferrari

Ferrari sebenarnya mulai menyiapkan mobil 2022 sepanjang musim lalu. Proyek itu yang menyebabkan pencapaian Leclerc dan Sainz kurang maksimal. Pasalnya, tim asal Maranello tersebut memutuskan tak melakukan pembaruan signifikan untuk mendongkrak penampilan.

Prinsipal Ferrari, Mattia Binotto, membocorkan telah membuat solusi radikal terhadap mobil mereka.

“Jika saya melihat pada mobil 2022, dan power unit 2022, percaya kepada saya bahwa ada banyak inovasi di sana,” ujarnya.

“Saya kira cara keseluruhan tim teknik menghadapi desain baru, proyek baru dan regulasi 2022, yang mana merupakan diskontinuitas besar, tentu dengan pikiran lebih terbuka dari sebelumnya.

“Saya sendiri bisa mengukurnya dengan melihat mobil itu sendiri, bagaimana perkembangannya, dan tentu dengan jumlah inovasi yang kami terapkan di dalamnya.”

Untuk 2022, Ferrari akan punya kode 674 dan rencananya bakal diluncurkan pada 17 Februari mendatang.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Valtteri Bottas Rekan Setim Sempurna untuk Guanyu Zhou
Artikel berikutnya Zak Brown Mengerti Daniel Ricciardo Butuh Waktu

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia