Ferrari Pasang Target Ambisius pada F1 2022

Prinsipal Ferrari Mattia Binotto memasang target besar di Formula 1 2022 dengan menantang rival untuk memperjuangkan kemenangan.

Ferrari Pasang Target Ambisius pada F1 2022

Ferrari telah memperkenalkan mobil untuk F1 2022, F1-75, dengan desain yang sangat mencolok terutama di bagian atas dan lebih orisinil dibandingkan yang lainnya.

Ini dilakukan karena Ferrari sedang mengejar kemenangan yang belum didapatkannya sejak Grand Prix Singapura 2019, oleh Sebastian Vettel. Itu jadi paceklik kemenangan terlama pabrikan Italia tersebut sejak 1990.

Tetapi, mobil baru yang diluncurkan Ferrari telah membuat Mattia Binotto sangat percaya diri timnya bisa memperjuangkan kemenangan pada kejuaraan tahun ini.

“Saya dapat memberitahu Anda bahwa kami menempatkan jiwa dan hati kami untuk membangun F1-75,” kata Binotto.

“Saya bangga dengan setiap orang yang membuat ini menjadi sebuah kemungkinan. Mobil ini adalah bentuk dari kesadaran, kreativitas, dan di atas segalanya, ini merupakan dedikasi kami.

“Itu sebabnya saya menggunakan ungkapan ‘Ferrari pemberani’ karena kami berhasil memecahkan cetakan saat mengambil aturan yang diperhitungkan.”

Setelah mengalami musim terburuk dalam 40 tahun terakhir di Formula 1 pada musim 2020, Ferrari berhasil bangkit dengan mengakhiri musim di urutan ketiga klasemen konstruktor tahun lalu.

Itu sebabnya Mattia Binotto mengatakan mereka siap untuk memenuhi harapan semua penggemar yang selalu bersama mereka dalam berbagai kondisi.

“Kami tahu ekspektasinya sangat tinggi. Kami belum mampu tampil bagus seperti yang seharusnya Ferrari lakukan dalam beberapa tahun terakhir,” ujar sang prinsipal.

“Kami mengambil langkah baru pada 2019, dan semua masa sulit yang kami lalui sejak saat itu telah membuat kami lebih kuat, semua orang di dalam tim terikat yang lebih kuat.

“Maka terbentuklah F1-75, setelah semua kesulitan. Ini adalah indikator terbesar dari poin yang telah kami capai dan upaya yang telah kami lakukan.”

Baca Juga:

Mattia Binotto meyakini tahun ini dapat menjadi momen kebangkitan Ferrari untuk mengembalikan status tim paling sukses di Formula 1.

“Sekarang saatnya untuk bertarung lagi. Ini akan menjadi salah satu tantangan paling menarik dan indah bagi kami,” ucapnya.

“Saya ingin F1-75 membidik tinggi di setiap balapan dan mampu bertarung wheel-to-wheel melawan tim lain.

“Kami punya tanggung jawab untuk semua Ferrari dan mitra kami. Tetapi di atas semua itu, adalah keinginan saya agar semua penggemar Ferrari bisa bangga dengan tim ini lagi.”

Charles Leclerc, Carlos Sainz Jr., Ferrari, Mattia Binotto, Team Principal, Ferrari

Charles Leclerc, Carlos Sainz Jr., Ferrari, Mattia Binotto, Team Principal, Ferrari

Foto oleh: Ferrari

dibagikan
komentar

FIA Berencana Adaptasi Sistem VAR di F1

Duo Red Bull Racing Diam-diam Jajal RB18