Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Hasil FP3 F1 GP Turki: Verstapen Tercepat, Hamilton Tak Catatkan Waktu

Max Verstappen berhasil menjadi yang tercepat di latihan bebas ketiga dalam kondisi trek basah. Lewis Hamilton tak mencatatkan waktu karena alasan keamanan.

Max Verstappen, Red Bull Racing RB16

Foto oleh: Steven Tee / Motorsport Images

Hujan yang turun membuat kondisi trek semakin membahayakan karena daya cengkeram semakin kecil. Situasi diperparah ketika hujan semakin deras saat sesi terakhir FP3.

Pada awal sesi, kondisi cuaca cukup mendukung dan beberapa pembalap sempat mencatatkan waktu terbaik dengan ban intermediate.

Verstappen yang keluar saat hujan belum turun berhasil mencatatkan waktu tercepat dengan 1 menit 48,485 detik. Beberapa munit kemudian, hujan deras turun yang memaksa seluruh pembalap menggunakan ban basah.

Namun, tak lama kemudian sebagian besar pembalap memilih untuk kembali ke pit karena merasa trek terlalu berbahaya.

Baca Juga:

Drama dimulai oleh Sergio Perez yang tergelincir dan berputar di tikungan ketujuh. Itu diikuti oleh Lando Norris dan Carlos Sainz Jr.

Pembalap Ferrari, Charles Leclerc, dan Renault, Esteban Ocon, terlibat insiden aneh. Pria asal Monako itu mengikuti Ocon dengan kecepatan rendah, dan ketika memasuki tikungan ke-12, keduanya bersenggolan.

Beruntung tak ada yang mengalami kerusakan dalam insiden tersebut, hanya saja Ocon tergelincir dan keluar dari trek.

Hujan yang semakin deras tak membuat catatan waktu membaik selama sisa sesi FP3. Meski beberapa tim memilih untuk tetap membiarkan pembalap mereka untuk tetap berada di trek, tapi sayangnya genangan air meningkat secara drastis.

Mercedes sendiri mengeluarkan dua mobil mereka di sesi FP3 dalam kondisi hujan. Tetapi, mereka langsung kembali ke pit sebelum menyentuh garis finis.

Kondisi yang tak kunjung membain membuat Verstappen tetap memimpin FP3 dengan diikuti oleh Leclerc dan Alex Albon.

Sebastian Vettel sendiri berhasil menempati urutan keenam setelah melewati 14 lap, dengan catatan waktu terbaiknya 1 menit 54,490 detik.

Dua pembalap Williams, Nicholas Latifi dan George Russell, dan Hamilton tak memiliki catatan lap di FP3. Meski pria asal Inggris itu sudah tiga kali keluar dari pit untuk melihat kondisi trek.

Hasil FP3 GP Turki:

Pos Pembalap Lap Waktu Gap Interval km/j
1 Netherlands Max Verstappen 6 1'48.485     177.137
2 Monaco Charles Leclerc 9 1'49.430 0.945 0.945 175.608
3 Thailand Alexander Albon 5 1'50.059 1.574 0.629 174.604
4 France Esteban Ocon 9 1'53.897 5.412 3.838 168.720
5 United Kingdom Lando Norris 7 1'53.995 5.510 0.098 168.575
6 Germany Sebastian Vettel 14 1'54.490 6.005 0.495 167.846
7 Mexico Sergio Perez 6 1'55.577 7.092 1.087 166.268
8 Finland Valtteri Bottas 4 1'55.666 7.181 0.089 166.140
9 Denmark Kevin Magnussen 4 1'55.878 7.393 0.212 165.836
10 Canada Lance Stroll 5 1'56.824 8.339 0.946 164.493
11 Australia Daniel Ricciardo 6 1'58.475 9.990 1.651 162.201
12 Spain Carlos Sainz Jr. 7 1'59.548 11.063 1.073 160.745
13 Italy Antonio Giovinazzi 10 2'02.325 13.840 2.777 157.096
14 France Pierre Gasly 7 2'02.473 13.988 0.148 156.906
15 France Romain Grosjean 5 2'04.748 16.263 2.275 154.044
16 Finland Kimi Raikkonen 12 2'06.351 17.866 1.603 152.090
17 Russian Federation Daniil Kvyat 8 2'09.368 20.883 3.017 148.543
18 United Kingdom George Russell 1        
19 Canada Nicholas Latifi 1        
20 United Kingdom Lewis Hamilton 3        

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya F1 GP Turki: Verstappen Tercepat, FP3 Dipenuhi Insiden
Artikel berikutnya Kualifikasi F1 GP Turki: Stroll Kali Pertama Rebut Pole Position

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia