Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

George Russell Tegaskan Konsep Mobil Mercedes Tepat

George Russell meyakini pole position dan dua podium di Grand Prix Hungaria membuktikan konsep mobil Formula 1 Mercedes tahun ini tepat.

George Russell, Mercedes W13, Charles Leclerc, Ferrari F1-75

Foto oleh: Zak Mauger / Motorsport Images

Mercedes sempat kesulitan di awal musim dengan masalah porposing yang mengakibatkan pembalapnya kewalahan mengendalikan W13.

Namun, perlahan pabrikan Inggris itu berhasil memperbaiki masalah seiring dengan sejumlah pembaruan yang dilakukan. Kini, Russell dan Lewis Hamilton lebih sering berada di barisan depan untuk memperjuangkan podium.

Pekan lalu di Sirkuit Hungaroring, Russell mencetak pole position pertamanya di F1 dan memimpin paruh pertama jalannya balapan. Tapi, ia hanya mampu menyelesaikan balapan di urutan ketiga, di belakang Max Verstappen dan Hamilton.

Ditanya oleh Motorsport.com apakah pembaruan yang dibawa cukup untuk menyatakan konsep mobil Mercedes sudah tepat, Russell mengatakan dirinya ragu perubahan akan memberikan dampak besar.

“Saya tidak yakin mengubah konsep mobil akan membuat kami melaju lebih cepat, mungkin sebaliknya. Terkadang, Anda harus tetap berpegang pada proses dan terus mendorong,” kata Russell.

“Itu sulit dilakukan ketika Anda kehilangan kecepatan dan segala hal tampaknya tidak berjalan sesuai keinginan Anda. Namun, secara pribadi, saya percaya pada setiap orang dalam tim kami, dan saya pikir kami membuat kemajuan besar untuk saat ini.

“Kami melihat dengan pekerjaan yang kami lakukan di kualifikasi, Anda melihat dengan kecepatan yang kami berdua tunjukkan dalam balapan. Saya pikir pada awal musim kami menyelesaikan balapan satu menit di belakang posisi pertama.

“Sedangkan pada dua balapan terakhir kami hanya tertinggal 10 detik. Jadi saya pikir itu menuju ke arah yang benar.”

Lewis Hamilton, Mercedes W13, Lando Norris, McLaren MCL36, Max Verstappen, Red Bull Racing RB18

Lewis Hamilton, Mercedes W13, Lando Norris, McLaren MCL36, Max Verstappen, Red Bull Racing RB18

Foto oleh: Glenn Dunbar / Motorsport Images

Sementara, banyak tim beralih ke konsep mobil dan mengikuti pendekatan Red Bull Racing atau Ferrari, Mercedes bertahan dengan desain sidepod ramping yang menarik perhatian dalam tes pramusim.

Mercedes sebelumnya telah mengatakan mereka ragu membuang konsep tersebut akan mengubah tingkat daya saingnya tahun ini. Mereka juga mempertimbangkan kombinasi konsep yang berbeda untuk tahun depan.

Prinsipal Mercedes Toto Wolff merasa kesulitan yang dihadapi timnya dalam latihan bebas di Prancis dan Hungaria telah membantunya menemukan arah yang benar untuk mengerjakan mobil, memungkinkannya menjadi lebih kompetitif.

“Ini adalah akhir pekan yang sulit secara keseluruhan, karena penderitaan pada hari Jumat di Hungaria sangat besar ketika kami tidak benar-benar tahu arah mana yang harus dilihat,” kata Wolff.

“Mungkin melakukan kesalahan pada hari Jumat sangat membantu dalam melakukannya dengan sangat benar, hampir sepenuhnya benar, pada hari Minggu.

“Kami memiliki banyak data untuk dilihat, banyak hal positif dari akhir pekan lalu di Prancis dan di sini (Hungaria), dan untuk membangun paruh kedua musim ini.”

Baca Juga:

Be part of Motorsport community

Join the conversation

Video terkait

Artikel sebelumnya Alpine Yakin Bisa Kalahkan Aston Martin yang Diperkuat Alonso
Artikel berikutnya Kritik Pedas dari Fans Tak Akan Berguna untuk Ferrari

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia