Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Gerhard Berger: Sudah Saatnya Ferrari Balapan untuk Menang

Mantan pembalap F1, Gerhard Berger, memandang sudah saatnya Ferrari mematok target ambisius. Mulai 2022, si Kuda Jingkrak mesti balapan untuk menang.

Charles Leclerc, Ferrari SF21

Mark Sutton / Motorsport Images

Kimi Raikkonen adalah pembalap terakhir yang mempersembahkan gelar pada 2007. Sudah lebih dari satu dekade Ferrari kehilangan titel konstruktor. Terakhir kali, mereka meraihnya pada Formula 1 2008.

Kemenangan balapan pamungkas dikecap pada GP Singapura 2019, atas nama Sebastian Vettel. Setelah itu, krisis menerpa setelah Ferrari dihukum tak boleh mengembangkan mesin karena ke

Selepas dilanda krisis akibat kecurangan dalam jumlah bahan bakar, tim yang bermarkas di Maranello tersebut hanya sesekali mampir ke podium dalam dua musim terakhir.

Kepergian Vettel dan diganti Carlos Sainz juga belum kelihatan dampaknya. Musim 2021, Ferrari hanya menargetkan posisi ketiga karena amunisi mereka belum sekuat dua pemuncak klasemen.

Sasaran yang paling realistis dihadapi SF21 saat ini adalah McLaren. Sementara, gap dengan Mercedes dan Red Bull masih terlalu jauh.

Ferrari menghadapi musim depan dengan penuh percaya diri karena sudah mengembangkan mobil baru sepanjang tahun ini.

Berger yakin kalau tim, yang menaungi Charles Leclerc dan Carlos Sainz, itu bisa menaikkan level persaingan.

“Saya harus mengatakan bahwa 2021 sangat bagus untuk Ferrari, tapi tidak sepenuhnya bagus,” ia berbicara kepada La Gazzetta dello Sport.

Baca Juga:

“Ini bukan tentang pembalap karena baik Charles Leclerc dan Carlos Sainz, sejatinya punya kemampun untuk memenangi balapan dan mungkin kejuaraan.

“Tujuan tim sekarang harus sangat jelas. Ferrari harus bertarung untuk memenangi balapan dan gelar juara. Seperti itu seharusnya terjadi.

“Tahun depan, akan sangat penting bagi Ferrari dan semua penggemarnya di seluruh dunia dari perspektif itu. Saya kira mereka mungkin saja memenangi beberapa balapan dan saya tidak tahu di mana, tapi mereka melakukan pekerjaan yang penting.

“Sulit mengatakan apakah mereka akan memenangi kejuaraan hingga akhir. Saya harap mereka dapat menjadi juara musim depan."

Beberapa waktu lalu, ada yang berpendapat bahwa perombakan manajemen merupakan langkah penting yang perlu ditempuh supaya bisa juara lagi. Para petinggi tim dinilai tidak punya semangat sebesar kru untuk mewujudkan target penting itu.

Carlos Sainz Jr., Ferrari

Carlos Sainz Jr., Ferrari

Foto oleh: Mark Sutton / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Bos Haas Kisahkan Sensasi Bawahi Dua Debutan F1 2021
Artikel berikutnya Regulasi F1 2022 Bakal Hadirkan Banyak Elemen Baru

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia