Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

GP Australia: Hamilton puncaki latihan bebas perdana F1 2017

Mengungguli rekan setimnya,pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, berhasil memuncaki sesi latihan bebas perdana musim F1 2017 di sirkuit Albert Park, Australia.

Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W08

Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W08

XPB Images

Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W08
Daniel Ricciardo, Red Bull Racing RB13
Sebastian Vettel, Ferrari SF70H
Daniel Ricciardo, Red Bull Racing RB13
Fernando Alonso, McLaren MCL32 sparks
Valtteri Bottas, Mercedes AMG F1 W08
Romain Grosjean, Haas F1 Team VF-17
Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team RS17
Sergio Perez, Sahara Force India F1 VJM10
Sebastian Vettel, Ferrari SF70H
Stoffel Vandoorne, McLaren MCL32 dengan aero rakes

Saat lampu hijau menyala di ujung pit-lane, pembalap Haas, Romain Grosjean, menjadi pembalap pertama yang keluar ke trek di era terbaru Formula 1.

Komponen sensor aerodinamika terlihat terpasang di mobil McLaren MCL32 yang dikemudikan oleh Stoffel Vandoorne. Akibat minimnya waktu trek yang mereka dapatkan di tes pramusim Barcelona, McLaren diyakini masih memiliki pekerjaan rumah yang banyak di awal musim.

23 menit sesi FP1 berjalan, pembalap rookie tim Williams, Lance Stroll, menjadi pembalap pertama yang mencetak waktu kompetitif dengan raihan 1 menit 33,380 detik. Beberapa menit kemudian, pembalap Kanada itu mempertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 30,744 detik.

Melewati paruh jam pertama, duo Mercedes, Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas, masing-masing naik ke posisi 1 dan 2 setelah mencetak waktu 1 menit 25,535 detik dan 1 menit 26,244 detik.

Bottas kemudian mengambil alih posisi rekan setimnya setelah mempertajam waktu menjadi 1 menit 25,142 detik, menggunakan kompon ban super-soft.

Pada 30 menit terakhir, pertarungan perebutan posisi teratas terjadi antara Hamilton, Bottas dan Daniel Ricciardo. Hamilton akhirnya keluar sebagai pembalap yang tercepat setelah mencetak waktu 1 menit 24,220 detik.

Pembalap Inggris itu tampil lebih cepat dibandingkan Bottas dengan keunggulan 0,583 detik. Ricciardo memimpin tim Red Bull dengan raihan 1 menit 24,886 detik di posisi ketiga, di depan rekan setimnya, Max Verstappen.

Setelah penampilan kuat pada tes pramusim, Ferrari hanya mampu menempatkan Kimi Raikkonen di posisi kelima. Pembalap Finlandia itu mengungguli Sebastian Vettel yang menempati posisi keenam.

Para pembalap akan kembali turun ke trek untuk menjalani sesi FP2 yang akan digelar pukul 12 WIB.

Hasil FP1 GP Australia:

PosPembalapTimLapWaktuGap
1 united_kingdom Lewis Hamilton Mercedes 22 1'24.220  
2 finland Valtteri Bottas Mercedes 25 1'24.803 0.583
3 australia Daniel Ricciardo Red Bull 19 1'24.886 0.666
4 netherlands Max Verstappen Red Bull 19 1'25.246 1.026
5 finland Kimi Raikkonen Ferrari 16 1'25.372 1.152
6 germany Sebastian Vettel Ferrari 10 1'25.464 1.244
7 brazil Felipe Massa Williams 28 1'26.142 1.922
8 france Romain Grosjean Haas 20 1'26.168 1.948
9 germany Nico Hulkenberg Renault 15 1'26.183 1.963
10 mexico Sergio Perez Force India 29 1'26.276 2.056
11 spain Carlos Sainz Jr. Toro Rosso 24 1'26.450 2.230
12 russia Daniil Kvyat Toro Rosso 25 1'26.514 2.294
13 canada Lance Stroll Williams 29 1'26.734 2.514
14 spain Fernando Alonso McLaren 18 1'27.116 2.896
15 sweden Marcus Ericsson Sauber 30 1'27.348 3.128
16 france Esteban Ocon Force India 23 1'27.656 3.436
17 denmark Kevin Magnussen Haas 19 1'27.667 3.447
18 germany Pascal Wehrlein Sauber 22 1'28.539 4.319
19 united_kingdom Jolyon Palmer Renault 6 1'28.585 4.365
20 belgium Stoffel Vandoorne McLaren 14 1'28.695 4.475

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Kolom Vandoorne: Siap hadapi awal musim yang sulit
Artikel berikutnya Kamus F1: Latihan Bebas dan Kualifikasi

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia