Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Practice report

GP Jepang: Rosberg tercepat di FP3, Hamilton tercecer di P7

Pembalap Mercedes, Nico Rosberg kembali menjadi yang tercepat di sesi latihan ketiga GP Jepang yang berlangsung di bawah cuaca mendung.

Nico Rosberg, Mercedes AMG F1 W07 Hybrid

Nico Rosberg, Mercedes AMG F1 W07 Hybrid

XPB Images

Pembalap Mercedes, Nico Rosberg berhasil menyapu bersih tiga sesi latihan pekan ini dengan kembali menjadi yang tercepat di FP3. Raihan waktu 1 menit 32,902 miliknya tidak dapat dikalahkan oleh rekan satu tim dan rivalnya di klasemen pembalap, Lewis Hamilton yang hanya mampu menyelesaikan sesi FP3 di posisi ketujuh.

Meskipun menempati posisi ketujuh, Hamilton melakukan kesalahan pada percobaan hotlap terakhirnya, dan diperkirakan ia tetap akan dapat bersaing dengan pembalap Jerman itu di sesi kualifikasi.

Daniel Ricciardo menjadi yang tercepat kedua setelah mencatat waktu 1 menit 32,394 detik. Pembalap Red Bull itu mengungguli Sebastian Vettel dan rekan satu timnya, Max Verstappen yang berada di posisi keempat.

Seperti Hamilton, Kimi Raikkonen juga tidak mendapatkan putaran hotlap yang mulus setelah ia terhambat oleh mobil Renault menjelang tikungan Degner. Akibatnya, ia tidak dapat memperbaiki catatan waktunya dan hanya berada di posisi kelima.

Felipe Massa mengungguli pembalap Mercedes, Lewis Hamilton di posisi keenam dan ketujuh,

Duo pembalap Renault, Jolyon Palmer dan Kevin Magnussen, tampil kuat dan mengungguli pembalap Force India, Nico Hulkenberg untuk melengkapi 10 pembalap teratas di sesi FP3.

 

Cuaca mendung beri ancaman hujan di kualifikasi

Setelah cuaca cerah di sirkuit Suzuka pada hari Jumat, sesi latihan hari Sabtu dimulai dengan kondisi sedikit basah dan cuaca mendung. Akibat kondisi tersebut, hampir semua tim tidak terburu-buru untuk menurunkan mobil mereka ke trek.

Jolyon Palmer dan Romain Grosjean menjadi rombongan mobil pertama yang turun ke trek dengan menggunakan kompon ban kondisi basah.

Setelah 20 menit sejak sesi FP3 dimulai, Fernando Alonso menjadi pembalap yang pertama kali mencatat waktu kompetitif dengan waktu 1 menit 35,935 detik.

 

Rekan satu timnya, Jenson Button mengeluhkan masalah understeer pada mobilnya melalui radio tim, "Saya mendapatkan understeer yang parah, di tikungan empat dan lima,"

Pembalap Haas, Esteban Gutierrez yang mengalami masalah teknis di FP2 sempat melintir di tikungan Dunlop setelah melebar ke rerumputan.

 

Meskipun cuaca mendung, mayoritas sesi FP3 berlangsung dalam kondisi yang relatif kering. Namun, dengan cuaca yang kerap tidak menentu di Suzuka, perkiraan guyuran hujan tetap mengancam di sesi kualifikasi.

 

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Arrivabene: Vettel harus dapat membuktikan diri
Artikel berikutnya Sainz: Mesin lama hambat progres aero Toro Rosso

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia