Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

GP Tiongkok: Hamilton dominasi balapan, Vettel P2

Lewis Hamilton berhasil tampil dominan dan mengungguli rival, Sebastian Vettel dari tim Ferrari, di balapan GP Tiongkok yang berlangsung dalam kondisi basah-kering.

Podium: second place Sebastian Vettel, Ferrari, Race winner Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1, third p

Podium: second place Sebastian Vettel, Ferrari, Race winner Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1, third p

Sutton Images

Race winner Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W08 in parc ferme
Winner Lewis Hamilton, Mercedes AMG, greets Sebastian Vettel, Ferrari, in parc ferme
Podium: second place Sebastian Vettel, Ferrari, Aldo Costa, Mercedes AMG F1 Engineering Director, Ra
Lewis Hamilton, Mercedes AMG, celebrates victory by spraying chamagne on the podium
Lewis Hamilton, Mercedes AMG, celebrates with his trophy on the podium
The start of the race
Start action
Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W08, leads Sebastian Vettel, Ferrari SF70H, Valtteri Bottas, Mercede
Sebastian Vettel, Ferrari SF70H, leads Daniel Ricciardo, Red Bull Racing RB13
Antonio Giovinazzi, Sauber C36 Ferrari, crashes
Marshals remove the wrecked car of Antonio Giovinazzi, Sauber C36
Start action, Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W08 leads
Start action
Daniel Ricciardo, Red Bull Racing RB13, makes a stop
The FIA, Chinese and Formula 1 flags on display
Sebastian Vettel, Ferrari SF70-H and Daniel Ricciardo, Red Bull Racing RB13
Grid girls
Daniel Ricciardo, Red Bull Racing RB13, leads a locked-up Kimi Raikkonen, Ferrari SF70H and Sebastia
Carlos Sainz Jr., Scuderia Toro Rosso STR12, spins at the start, ahead of Fernando Alonso, McLaren M
Esteban Ocon, Force India VJM10, leads Sergio Perez, Force India VJM10
Stoffel Vandoorne, McLaren MCL32, battles Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team RS17
Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team RS17, spins off on slick tyres, ahead of Felipe Massa, Williams
Daniel Ricciardo, Red Bull Racing RB13, leads Kimi Raikkonen, Ferrari SF70H and Sebastian Vettel, Fe
Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team RS17, leads Romain Grosjean, Haas F1 Team VF-17
Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W08, leads Daniel Ricciardo, Red Bull Racing RB13

Awal penuh insiden

Balapan di Shanghai dimulai dalam kondisi lembab. Kendati demikian, pembalap Toro Rosso, Carlos Sainz Jr. melakukan perjudian dengan memakai ban kering. Namun pembalap Spanyol itu terlihat kesulitan pada putaran pertama dan posisinya langsung turun ke posisi ke-19 setelah langsung melintir di Tikungan 2.

Pembalap Rookie, Lance Stroll, tersingkir setelah mengalami tabrakan dengan mobil Force India yang dikemudikan Sergio Perez di Tikungan 10. Akibat insiden tersebut, periode Virtual Safety Car diberlakukan.

Sementara itu steward menginvestigasi Vettel setelah mobilnya dianggap berada sedikit di luar kotak grid. Pembalap Jerman itu, bersama beberapa pembalap lainnya, kemudian melakukan pit stop lebih awal untuk memasang kompon ban kering.

Tak lama setelah balapan kembali dilanjutkan pada putaran keempat, pembalap Sauber, Antonio Giovinazzi, mengalami kecelakaan di lokasi yang sama seperti insiden yang ia alami pada satu hari sebelumnya.

 

Mobil Safety Car turun ke trek dan menggiring mobil-mobil F1 masuk ke pit lane, karena para marshal berusaha membersihkan serpihan mobil Giovinazzi yang tercecer  di tengah-tengah lurusan start-finis.

Sebelum balapan kembali berlangsung normal pada putaran kedelapan, Bottas melintir saat berusaha memanaskan bannya. Pembalap Finlandia itu turun ke posisi ke-12 sementara rekan setimnya, Hamilton memimpin di depan dua mobil Red Bull dan dua mobil Ferrari.

Tiga putaran berikutnya, Verstappen, yang memulai balapan dari posisi ke-16, menyalip rekan setimnya, Daniel Ricciardo, dalam perebutan posisi kedua.

Vettel mengejar Hamilton

Duo pembalap Ferrari yang tertahan di belakang Ricciardo, terlihat kesulitan menyalip mobil Red Bull di depan mereka. Melalui radio tim, Raikkonen mengeluhkan: "Apa yang terjadi di Tikungan 12?! Saya tidak mendapat tenaga!". Posisi keempat Raikkonen kemudian diambil alih setelah ia disalip mobil Vettel pada putaran ke-20.

Vettel kemudian melakukan manuver overtake yang impresif terhadap Ricciardo. Pembalap Jerman itu mengambil sisi luar Tikungan 6. Sempat saling bersentuhan, Vettel berhasil mengamankan posisi ketiga pada putaran ke-22.

Terus mengejar mobil Verstappen yang kini berada di depan mobilnya, Vettel mencetak waktu tercepat sementara. Pada putaran ke-29, Verstappen melakukan kesalahan di tikungan hairpin terakhir. Pembalap muda asal Belanda itu mengunci bannya saat melakukan pengereman, dan Vettel pun naik ke posisi kedua.

 

Red Bull memanggil Verstappen masuk ke pit untuk memasang kompon ban supersoft yang baru. Saat keluar dari pit, ia bertarung melawan Bottas dalam perebutan posisi kelima.

Pertarungan Red Bull

Memasuki 15 putaran terakhir balapan, Vettel memangkas jaraknya dengan Hamilton menjadi di bawah 10 detik. Teknisi balap Hamilton, Peter Bonnington, berusaha menenangkan kekhawatiran Hamilton di radio: "Tenang, kamu tetap melakukan putaran yang bagus".

Pada paruh akhir balapan, jarak antara dua posisi terdepan stabil di angka 8 detik. Sementara perebutan podium mulai sengit kembali. Pada putaran ke-50, Ricciardo mulai menempel rekan setimnya, Verstappen.

Tertahan di belakang backmarker – mobil Haas yang dikemudikan Grosjean, Verstappen mengeluh karena ia semakin terancam dari serangan rekan setim di belakang mobilnya. "Ini keterlaluan, saya kehilangan grip," keluh pembalap Belanda itu. "Ya... tidak ada yang bisa kami lakukan," balas timnya dari radio.

Saat bendera finis dikibarkan, Hamilton berhasil menjuarai GP Tiongkok dengan jarak keunggulan enam detik di depan Vettel. Sementara Verstappen menjadi pembalap Red Bull terbaik setelah berhasil menahan serangan Ricciardo di putaran terakhir dan melengkapi posisi podium di urutan ketiga.

Raikkonen berada di urutan kelima, mengungguli Bottas, Sainz – yang berhasil bangkit dari insiden awal balapan, Kevin Magnussen, dan duo pembalap Force India, Perez dan Esteban Ocon.

Usai balapan, Vettel berbincang dengan Hamilton di ruang istirahat. Pembalap Jerman itu mengaku menikmati balapannya. "Balapannya cukup menyenangkan," ucap Vettel.

Setelah kemenangan di GP Tiongkok, Hamilton kini menyamai poin Vettel. Masing-masing kini mengumpulkan total 43 poin setelah menjalani dua balapan musim 2017.

Para fans, pembalap, dan tim F1 tidak perlu menunggu lama untuk kembali melihat aksi 'jet darat' karena GP Bahrain akan digelar pekan depan.

Hasil balapan GP Tiongkok:

PosPembalapTimLapWaktuGap
1 united_kingdom Lewis Hamilton Mercedes 56 1:37'36.160  
2 germany Sebastian Vettel Ferrari 56 1:37'42.410 6.250
3 netherlands Max Verstappen Red Bull 56 1:38'21.352 45.192
4 australia Daniel Ricciardo Red Bull 56 1:38'22.195 46.035
5 finland Kimi Raikkonen Ferrari 56 1:38'24.236 48.076
6 finland Valtteri Bottas Mercedes 56 1:38'24.968 48.808
7 spain Carlos Sainz Jr. Toro Rosso 56 1:38'49.053 1'12.893
8 denmark Kevin Magnussen Haas 55    
9 mexico Sergio Perez Force India 55    
10 france Esteban Ocon Force India 55    
11 france Romain Grosjean Haas 55    
12 germany Nico Hulkenberg Renault 55    
13 united_kingdom Jolyon Palmer Renault 55    
14 brazil Felipe Massa Williams 55    
15 sweden Marcus Ericsson Sauber 55    
  spain Fernando Alonso McLaren 33    
  russia Daniil Kvyat Toro Rosso 18    
  belgium Stoffel Vandoorne McLaren 17    
  italy Antonio Giovinazzi Sauber 3    
  canada Lance Stroll Williams 0    

 

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya F1 akui "buta" hadapi balapan basah GP Tiongkok
Artikel berikutnya Alonso: Balapan di GP Tiongkok ini "luar biasa"

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia