Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Hamilton puji rasa hormat Verstappen saat bertarung

Lewis Hamilton memuji rasa hormat tinggi yang ditunjukkan Max Verstappen saat keduanya bertarung sepanjang balapan GP Hongaria.

Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W10 overtakes Max Verstappen, Red Bull Racing RB15 for the lead

Foto oleh: Sam Bloxham / Motorsport Images

Hamilton mengaku senang akhirnya bisa berduel dengan pembalap Belanda itu, setelah jarang mendapat kesempatan yang sama pada musim lalu.

Sang juara bertahan gagal menyalip dalam usaha pertamanya, ketika keduanya saling memberikan ruang dan bersampingan di beberapa tikungan.

Tapi, Hamilton kemudian beralih ke strategi dua pit stop yang membuatnya bisa kembali menempel di belakang Verstappen yang kesulitan dengan ban lebih aus.

Baca Juga:

Hamilton akhirnya menyalip Verstappen dengan manuver meyakinkan lewat sisi luar tikungan pertama untuk mencetak kemenangan di Hungaroring.

"Penting bagi kita untuk melihat rasa hormat antara kami berdua di sana. Kami benar-benar saling menghormati, dan saya berharap itu bisa berlanjut," tukas Hamilton.

"Begitu saya naik ke posisi dua, saya langsung berpikir, 'Oke, ini adalah duel yang sering dibicarakan, saya dengan Max. Mudah-mudahan kami bisa mendapatkannya hari ini.'

"Benar-benar luar biasa. Dia bisa menempatkan mobil di posisi yang bagus. Saya memberikan dia ruang. Dari pola pikir, kami sama, tapi dari gaya bertarung, kami cukup berbeda."

Hamilton mengisyaratkan, duel antara keduanya akan berjalan lebih agresif jika gelar juara dunia dipertaruhkan.

"Jika kami bertarung dengan jumlah poin yang sama, mungkin duelnya akan berjalan lebih agresif.

"Tapi itu tidak diperlukan. Yang penting adalah bagaimana kita bisa menyalip dengan manuver yang bersih dan meyakinkan."

Baca Juga:

Hamilton juga senang melihat Red Bull tampil kompetitif dan menekan Mercedes yang kemudian menciptakan balapan seru dalam beberapa ronde terakhir.

"Saya senang dengan itu, terlebih setelah periode di mana semua orang berbicara negatif tentang olahraga ini. Lalu, secara tiba-tiba, ada kemajuan pesat dari Red Bull, dan sekarang kita punya pertarungan yang bagus, dan sepertinya ini akan bertahan," pungkasnya.

Max Verstappen, Red Bull Racing, Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1
Max Verstappen, Red Bull Racing RB15, Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W10
Max Verstappen, Red Bull Racing RB15, Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W10
Max Verstappen, Red Bull Racing RB15, Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W10
Max Verstappen, Red Bull Racing RB15, Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W10
Max Verstappen, Red Bull Racing RB15, Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W10
Max Verstappen, Red Bull Racing RB15, Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W10
Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W10, Max Verstappen, Red Bull Racing RB15
Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W10, Max Verstappen, Red Bull Racing RB15
Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1 W10, Max Verstappen, Red Bull Racing RB15
10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Williams harus berpikir lebih dinamis
Artikel berikutnya Albon tak menyangka dapat promosi ke Red Bull

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia