Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Qualifying report

GP Prancis: Hamilton cetak pole, Vettel tercecer ketujuh

Lewis Hamilton mencetak pole position ketiganya dan memimpin Mercedes 1-2 pada kualifikasi Formula 1 GP Prancis. Sedangkan Sebastian Vettel tercecer di grid ketujuh.

Polesitter Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1

Foto oleh: Andy Hone / Motorsport Images

Hamilton memegang keunggulan 0,125 detik setelah hotlap pertamanya pada babak Q3 di depan Bottas. Sementara Sebastian Vettel mengitari trek tetapi langsung kembali ke pit tanpa mencetak waktu setelah melaporkan ada masalah pada pergantian gigi.

Ketika Bottas gagal memperbaiki waktu pada percobaan keduanya, Hamilton mengukuhkan posisinya di puncak tabel dengan mempertajam waktu menjadi 1 menit 28,319 detik, atau 0,286 detik lebih cepat dari rekan setimnya.

Perbaikan waktu juga dilakukan pembalap Ferrari, Charles Leclerc, dan menyelesaikan kualifikasinya di urutan ketiga, terpaut 0,646 detik dari Hamilton.

Sepanjang sesi, Leclerc mampu mengungguli rekan setimnya, Vettel, yang terlihat tidak bisa tampil maksimal dan akhirnya tercecer di urutan ketujuh.

Dengan mesin spesifikasi terbaru dari Honda, pembalap Red Bull, Max Verstappen menorehkan waktu tercepat keempat tetapi hanya unggul 0,009 detik di depan Lando Norris.

Duo McLaren tampil kuat sejak awal pekan, dan ini dibuktikan oleh Norris yang berhasil menembus lima besar, tepat di depan rekan setimnya, Carlos Sainz Jr.

Tim tuan rumah, Renault, hanya diwakili Daniel Ricciardo di babak Q3 dan akan mengisi grid kedelapan.

Sementara pembalap tuan rumah, Pierre Gasly, merengkuh hasil yang jauh dari ekspektasi karena hanya bisa menempati urutan kesembilan.

Antonio Giovinazzi tampil cukup baik untuk membawa Alfa Romeo start sepuluh besar.

Baca Juga:

Pembalap Toro Rosso, Alexander Albon, menjadi yang pertama gagal menembus babak penentuan pole setelah terpaut tipis 0,040 detik dari zona aman pada babak Q2.

Ia memimpin di depan Kimi Raikkonen yang kembali kalah oleh rekan setimnya pada dua kualifikasi terakhir.

Nico Hulkenberg gagal mengikuti jejak rekan setimnya dan hanya bisa menempati urutan ke-13, di depan pembalap Force India, Sergio Perez.

Haas gagal mengantarkan satu pun pembalap mereka ke babak pamungkas setelah Kevin Magnussen menjadi yang paling lambat pada babak Q2 di urutan ke-15.

Daniil Kvyat, bakal start dari grid belakang karena penalti mesin, mencetak waktu tercepat ke-16. Ia mengungguli Romain Grosjean yang membuang peluang untuk lolos ke Q2 setelah tergelincir ketika melakukan akselerasi dari chicane Mistral pada percobaan terakhirnya.

Lance Stroll masih melanjutkan rentetan gagal lolos dari Q1 setelah hanya bisa menghuni urutan ke-18, di depan duo Williams yang seperti biasa saling bertarung untuk tidak menjadi yang paling lambat.

George Russell dipastikan bakal start di belakang Robert Kubica karena melakukan penggantian komponen mesin. Tetapi setidaknya ia berhasil membukukan waktu yang lebih cepat 0,416 detik atas rekan setimnya tersebut.

Hasil kualifikasi GP Prancis:

Pos Pembalap Tim Waktu Gap
1 United Kingdom Lewis Hamilton Mercedes 1'28.319  
2 Finland Valtteri Bottas Mercedes 1'28.605 0.286
3 Monaco Charles Leclerc Ferrari 1'28.965 0.646
4 Netherlands Max Verstappen Red Bull 1'29.409 1.090
5 United Kingdom Lando Norris McLaren 1'29.418 1.099
6 Spain Carlos Sainz Jr. McLaren 1'29.522 1.203
7 Germany Sebastian Vettel Ferrari 1'29.799 1.480
8 Australia Daniel Ricciardo Renault 1'29.918 1.599
9 France Pierre Gasly Red Bull 1'30.184 1.865
10 Italy Antonio Giovinazzi Alfa Romeo 1'33.420 5.101
11 Thailand Alexander Albon Toro Rosso 1'30.461 2.142
12 Finland Kimi Raikkonen Alfa Romeo 1'30.533 2.214
13 Germany Nico Hulkenberg Renault 1'30.544 2.225
14 Mexico Sergio Perez Racing Point 1'30.738 2.419
15 Denmark Kevin Magnussen Haas 1'31.440 3.121
16 France Romain Grosjean Haas 1'31.626 3.307
17 Canada Lance Stroll Racing Point 1'31.726 3.407
18 Poland Robert Kubica Williams 1'33.205 4.886
19 Russian Federation Daniil Kvyat Toro Rosso 1'31.564 3.245
20 United Kingdom George Russell Williams 1'32.789 4.470
Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1
Pierre Gasly, Red Bull Racing RB15
Sergio Perez, Racing Point RP19, Charles Leclerc, Ferrari SF90
Kimi Raikkonen, Alfa Romeo Racing C38
Sebastian Vettel, Ferrari SF90
Nico Hulkenberg, Renault F1 Team R.S. 19
Romain Grosjean, Haas F1
Lando Norris, McLaren MCL34
Max Verstappen, Red Bull Racing
Daniil Kvyat, Toro Rosso STR14
10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya FP3 GP Prancis: Bottas di puncak, Mercedes dominan
Artikel berikutnya Starting grid F1 GP Prancis 2019

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia