Hasil Kualifikasi Lewis Hamilton Resmi Dihapus akibat Pelanggaran DRS
Lewis Hamilton harus memulai Sprint Race F1 GP Brasil di Sirkuit Interlagos dari grid belakang setelah ditemukan pelanggaran teknis pada mobil Mercedes W12 miliknya. Posisi terdepan pun dialihkan kepada Max Verstappen.
Pilot Mercedes-AMG Petronas Lewis Hamilton menjadi yang tercepat pada kualifikasi Grand Prix (GP) Brasil, Jumat (12/11/2021) sore waktu setempat. Ia mengungguli Max Verstappen, dengan selisih lebih dari 0,4 detik di akhir Kualifikasi 3 (Q3).
Namun delegasi teknis FIA Jo Bauer menemukan pelanggaran saat melakukan pemeriksaan setelah sesi, bahwa DRS (drag reduction system) pada mobil W12 Hamilton tidak sesuai dengan aturan.
Sidang Jumat malam ditunda hingga Sabtu (13/11/2021), untuk mengumpulkan bukti tambahan. Tak hanya Hamilton, Verstappen pun dipanggil menemui Steward untuk memberikan penjelasan.
Pembalap Red Bull Racing tersebut diketahui menyentuh bagian sayap belakang mobil Hamilton di Parc Ferme Sirkuit Interlagos. Tindakan Verstappen itu melanggar Kode Olahraga Internasional.
Kedua pembalap bertemu Steward secara terpisah pada Sabtu pagi menjelang Latihan Bebas 2 (FP2). Keputusan untuk Verstappen keluar lebih dulu. Ia dijatuhi denda 50 ribu euro (setara Rp812 juta), alih-alih sanksi olahraga.
Dalam keterangannya, Steward mencatat bahwa “sama sekali tidak ada gerakan” saat pilot Belanda itu memegang mobil Hamilton, dan bahwa ia tak menggunakan kekuatan yang bisa mengubah atau memengaruhi sayap belakang.
Dalam rilis berikutnya terkait Lewis Hamilton, F1 memastikan sang pembalap telah dikeluarkan dari hasil kualifikasi Jumat. Ini berarti sang juara bertahan akan memulai Sprint Race dari grid paling belakang, kemungkinan di pit lane.
Steward menjelaskan mengapa mereka mendiskualifikasi Hamilton. “Dalam istilah awam, ada celah antara bagian atas dan bawah sayap belakang. Ketika DRS tidak diaktifkan, celah ini harus antara 10mm dan 15 mm. Mobil telah melewati bagian tes ini.
“Saat DRS diaktifkan, yang menaikkan elemen atas sayap ke posisi yang lebih datar, celahnya harus antara 10mm dan 85mm. Gap maksimal diukur, sesuai TD/011-19, dengan mendorong pengukur 85mm terhadap celah dengan beban maksimal 10N (newton). Jika pengukur melewati itu, maka mobil gagal tes.
“Dalam hal ini, pengukur tidak akan melewati bagian dalam sayap, tetapi melalui bagian luar sayap. Pengujian ini diulang sempat kali dengan dua pengukur yang berbeda. Sekali dilakukan dihadapan Steward dan perwakilan dari kompetitor (Mercedes)."
Lewis Hamilton, Mercedes W12
Foto oleh: Zak Mauger / Motorsport Images
Tentu saja ini menjadi pukulan telak lainnya bagi Hamilton dalam upaya mengejar ketertinggalan 19 poin dari Verstappen. Pasalnya, ia juga sudah menerima penalti lima grid untuk balapan hari Minggu karena menggunakan mesin baru.
Padahal, semuanya berjalan baik bagi Hamilton dan Mercedes selama sesi Jumat. Ia tercepat dalam FP1 dan mendominasi kualifikasi. Namun situasi kini berubah, membuat tantangan makin berat untuknya di sisa akhir pekan GP Brasil.
Kondisi sulit Hamilton jelas menghadirkan peluang bagi Verstappen memperlebar gap poin. Dengan didiskualifikasinya sang rival, ia bakal start dari grid terdepan untuk Sprint Race, yang menawarkan tiga poin untuk pemenang.
Hasil Sprint Race juga akan menentukan posisi start pembalap untuk hari Minggu. Hamilton yang memulai dari belakang tentu perlu bekerja ekstra keras demi mereduksi kerugiannya akibat penalti lima grid yang lebih dulu diterima.
Be part of Motorsport community
Join the conversationShare Or Save This Story
Top Comments
Subscribe and access Motorsport.com with your ad-blocker.
From Formula 1 to MotoGP we report straight from the paddock because we love our sport, just like you. In order to keep delivering our expert journalism, our website uses advertising. Still, we want to give you the opportunity to enjoy an ad-free and tracker-free website and to continue using your adblocker.