Jadwal F1 GP Arab Saudi 2022 Pekan Ini
Tak ada banyak waktu istirahat bagi para pembalap dan tim-tim F1. Setelah pembuka musim di Bahrain, mereka akan bergeser ke Jeddah untuk Grand Prix (GP) Arab Saudi pada 25-27 Maret 2022.

Awal musim Formula 1 2022 terbukti menjadi momentum Scuderia Ferrari. Tim Kuda Jingkrak sukses mendominasi GP Bahrain, dengan meraih kemenangan lewat Charles Leclerc dan Carlos Sainz Jr finis P2.
Tentu Ferrari ingin melanjutkan tren positifnya saat F1 dalam Grand Prix Arab Saudi di Sirkuit Corniche Jeddah, akhir pekan ini. Tampaknya, jeda singkat bukan masalah bagi pabrikan Maranello.
Pasalnya mobil mereka, F1-75, berada dalam kondisi perfek. Senjata baru Ferrari tersebut saat ini adalah yang tercepat di trek dan bisa dibilang merupakan kendaraan yang paling siap menghadapi musim 2022.
Namun, para rival pastinya tidak bakal membiarkan Ferrari melaju sendirian. Pada GP Bahrain, Red Bull Racing jadi tim yang paling mampu mengimbangi mereka. Sayang, kedua mobilnya DNF akibat isu teknis.
Duo Red Bull, Max Verstappen dan Sergio Perez, berambisi menebus kekecewaan akhir pekan lalu di GP Arab Saudi. Selain itu, mereka jelas membutuhkan poin agar tidak tertinggal makin jauh dari para rival.
Sementara itu, Mercedes masih kesulitan dengan mobilnya, W13. Tetapi kegagalan Red Bull memberi keuntungan untuk Silver Arrows di Bahrain. Lewis Hamilton mampu finis ketiga dan George Russell di P4.
Meskipun begitu, Mercedes tahu bahwa mereka saat ini masih berada di belakang Ferrari dan Red Bull. Hamilton mengatakan timnya butuh beberapa balapan untuk mengeluarkan potensi W13.

Max Verstappen, Red Bull Racing RB18, saat duel dengan Charles Leclerc, Ferrari F1-75, dalam F1 GP Bahrain 2022
Foto oleh: Zak Mauger / Motorsport Images
Tim-tim seperti McLaren, Alpine, AlphaTauri ingin bangkit setelah akhir pekan yang tak memuaskan di Bahrain. Sedangkan Haas, yang tampil kuat pada race pertama, siap meneruskan kinerjanya di Jeddah.
Skuad asal Amerika Serikat itu mampu menembus lima besar di Bahrain lewat Kevin Magnussen. Di sisi lain, rekan setimnya, Mick Schumacher nyaris sukse mencetak poin pertamanya di Formula 1.
Rangkaian akhir pekan GP Arab Saudi akan dimulai pada Jumat (25/3/2022) dengan dua sesi latihan bebas. Lalu pada Sabtu para pembalap akan menjalani kualifikasi dan sesi race pada Minggu.
Seperti di Bahrain, balapan di Jeddah akan berlangsung Minggu (27/3/2022) malam, tepatnya mulai pukul 20.00 waktu setempat atau Senin (28/3/2022) dini hari WIB.
Jadwal F1 GP Arab Saudi 2022
Jumat, 25 Maret
21.00-22.00 WIB: FP1
Sabtu, 26 Maret
00.00-01.00 WIB: FP2
21.00-22.00 WIB: FP3
Minggu, 27 Maret
00.00-01.00 WIB: Kualifikasi
Senin, 28 Maret
00.00-02.00 WIB: Race
Fernando Alonso: Menyalip Masih Sulit meski Ada Regulasi Baru
Valtteri Bottas Paparkan Masalah Start Alfa Romeo
Subscribe and access Motorsport.com with your ad-blocker.
From Formula 1 to MotoGP we report straight from the paddock because we love our sport, just like you. In order to keep delivering our expert journalism, our website uses advertising. Still, we want to give you the opportunity to enjoy an ad-free and tracker-free website and to continue using your adblocker.