Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Jerih payah kru Palmer tuai simpati bos tim Renault

Harus bekerja keras sepanjang GP Rusia, kru pembalap inggris Raya, Jolyon Palmer, menuai simpati dari bos tim Renault Sport F1, Cyril Abiteboul,

Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team RS17 and Romain Grosjean, Haas F1 Team VF-17 crashed on lap one

Foto oleh: Sutton Images

Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team RS17
Cyril Abiteboul, Managing Director, Renault Sport F1 Team
Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team RS17
Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team
The crashed car of Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team RS17 is recovered by marshals
Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team RS17 crashed on lap one
Jolyon Palmer, Renault Sport F1 Team

Kesulitan Palmer di awal musim F1 2017 berlanjut pada GP Rusia pekan lalu.  Pembalap Inggris Raya itu mengalami kecelakaan saat babak Q1 sebelum tersingkir setelah terlibat insiden tabrakan dengan Romain Grosjean pada putaran pertama.

Sementara rekan setimnya, Nico Hulkenberg, kerap menjadi 10 pembalap terbaik saat kualifikasi dan berhasil mencetak poin pada dua balapan terakhir.

Hingga saat ini, peringkat ke-13 menjadi raihan terbaik Palmer saat balapan. Melihat jerih payah dari kru Palmer yang sering disibukkan dengan tugas perbaikan mobil, Abiteboul berusaha memberikan motivasi.

"Saya merasa kasihan melihat jerih payah mereka," ucap Abiteboul kepada Motorsport.com. "Jadi saya menaruh perhatian khusus kepada kubu tim Jo [panggilan akrab Palmer].

"Kami kerap dihadapkan banyak masalah mobil seperti mengganti sasis, mengganti mesin, kecelakaan saat kualifikasi. Jadi saya merasa kasihan saat melihat usaha keras Jo dan tim di belakangnya. Mereka telah melakukan pekerjaan yang luar biasa sepanjang pekan.

"Ketika kita melakukan pergantian sasis dan mesin, itu sebenarnya bisa menjadi alasan jika mobil kita mengalami kerusakan. Tapi nyatanya itu tidak terjadi, jadi saya harus mengapresiasi kerja keras mereka."

Abiteboul juga menegaskan komitmen dukungannya terhadap Palmer.

"Ia harus bisa melihat sisi positif dari performa bagus Nico. Ia harus merasakan bahwa tim ini bisa mengantarkannya meraih hasil yang lebih baik. Dan performa seperti itu tidak hanya untuk Nico, tetapi juga untuk dia.

"Kami membutuhkan Jo untuk menambah raihan poin. Jadi komitmen kami tidak perlu diragukan."

Menurut Abiteboul, kecelakaan pada babak Q1 menjadi sumber penyebab buruknya hasil balapan Palmer di Sochi.

"Jika Anda melihat performanya sepanjang pekan, ia hanya melakukan satu kesalahan, yaitu saat babak Q1. Sebenarnya dia bisa dengan mudah lolos ke Q2, itu terlihat dari waktu tiap sektor.

"Kalau saja dia lolos ke babak Q2, maka ia tidak perlu berada di posisi di mana sebuah insiden bisa menimpanya, seperti yang terjadi di Tikungan 2.

"Melihat data, sudah jelas terlihat bahwa ia tidak bisa berbuat banyak untuk menghindari insiden itu. Jadi kami semua merasa frustrasi karena satu kesalahan bisa berbuntut situasi yang sulit untuk dia."

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Para pembalap Sauber dukung keputusan pakai mesin Honda
Artikel berikutnya Kolom Vandoorne: Finis di Rusia jadi dorongan untuk McLaren

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia