Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Ricciardo: Kesempatan Terbesar Saya Juara Dunia bersama McLaren

Daniel Ricciardo mengatakan bahwa dirinya memang selalu ingin menjadi juara dunia sejak kali pertama terjun ke Formula 1.

Daniel Ricciardo, McLaren

Foto oleh: McLaren Automotive

Sepanjang kariernya di Formula 1, yang dimulai dari Scuderia Toro Rosso (kini AlphaTauri), Daniel Ricciardo dikenal sebagai pembalap yang ambisius di dalam lintasan.

Sementara itu, jika berbicara di luar lintasan, pembalap asal Australia ini dikenal sebagai sosok yang periang dan menyenangkan.

Dan untuk balapan Formula 1 2021, Ricciardo akan membela McLaren F1. Ia menggantikan Carlos Sainz Jr yang hengkang ke Scuderia Ferrari.

Baca Juga:

Pembalap 31 tahun ini pun langsung memasang target besar jelang bergulirnya musim baru ajang balap jet darat ini. Hal itu ia ungkapkan saat diwawancara oleh media lokal Australia.

Pembalap yang dijuluki The Honey Badger ini, selain ingin membantu McLaren kembali menjadi juara konstruktor, ia juga ingin menjadi juara dunia pembalap.

Dan bersama tim yang berjuluk The Kiwi ini, Ricciardo mengatakan bahwa kesempatannya untuk menjadi juara lebih besar ketimbang membela tim-tim yang pernah diperkuatnya.

Daniel Ricciardo memiliki harapan besar untuk menjadi kampiun F1 bersama Tim McLaren.

Daniel Ricciardo memiliki harapan besar untuk menjadi kampiun F1 bersama Tim McLaren.

Foto oleh: McLaren

"Saya tidak datang ke Formula 1 karena saya ingin berada di Formula 1. Saya ingin menjadi juara dunia, dan itu masih menjadi keinginan saya," tutur pembalap yang akrab disapa Danny Ricc tersebut.

"Dengan perkembangan yang mereka perlihatkan, saya rasa McLaren adalah pilihan terbaik bagi saya agar bisa mencapai target saya.

"Saya merasa bahwa kesempatan (juara) lebih besar, mengingat McLaren selalu ingin menjadi lebih baik, dan kami siap saling bantu untuk meraih kemenangan," Ricciardo mengakhiri.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Marko Akui Verstappen Diikat Klausul Performa
Artikel berikutnya Hulkenberg Mungkin Jadi Pembalap Cadangan Aston Martin

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia