Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Kontrak Baru Tak Bikin Sergio Perez Terbeban

Perpanjangan kontrak Red Bull Racing, tak berpengaruh apa pun terhadap Sergio Perez. Pembalap Meksiko tersebut menjalankan komitmennya untuk tampil maksimal, tanpa beban ekstra untuk F1 2022.

Sergio Perez, Red Bull Racing

Foto oleh: Andy Hone / Motorsport Images

Musim perdana bersama Die Roten Bullen, tidak berjalan mulus bagi Perez. Checo hanya naik podium dua kali, dengan kemenangan di GP Azerbaijan sebagai prestasi puncak.

Untuk sejenak masa depannya aman, tapi posisi Perez bukan lantas aman dari gangguan. Pierre Gasly berharap kesempatan kedua dari Red Bull. Apalagi penampilan bersama AlphaTauri musim ini, jauh lebih baik daripada 2019 silam.

Ancaman tersebut diabaikan oleh Perez. Ia ingin fokus kepada pekerjaannya sendiri.

“Kontrak tak membuat banyak perbedaan bagi saya. Meski jika kami menyepakati kontrak lebih panjang, kami masih pembalap dan ingin memberi hasil pekan demi pekan,” ujarnya.

“Sejujurnya, itu bukan sesuatu yang sedang saya pikirkan. Satu-satunya yang saya pikirkan adalah balapan akhir pekan berikutnya. Hal yang sama berlaku sebaliknya. Saya tidak berpikir, ‘Oh, saya punya kontrak untuk tahun depan, jadi saya bisa rileks’.

“Tidak seperti itu. Jika saya berpikir seperti itu, saya tidak akan ada di sini.”

Baca Juga:

Konfirmasi kontrak baru Perez tiba beberapa pekan setelah dikabari secara pribadi oleh konsultan motorsport Red Bull, Helmut Marko dan Prinsipal Christian Horner. Kepercayaan itu membuatnya girang.

“Dalam dua balapan sebelum pengumuman kontrak, Helmut dan Christian bicara kepada saya. Mereka bilang bahwa saya tidak perlu melihat ke tempat lain karena mereka gembira dengan saya dan ingin melanjutkan kerja sama,” tuturnya.

“Bagi saya, itu sama saja. Jadi itu cukup jelas. Kami telah meningkatkan kepercayaan selama periode waktu pendek, yang sangat penting.

“Jika Christian dan Helmut mengatakan sesuatu, saya percaya kepada mereka dan sebagai hasilnya, saya tidak cemas dengan hal lain.”

Sergio Perez, Red Bull Racing RB16B

Sergio Perez, Red Bull Racing RB16B

Photo by: Charles Coates / Motorsport Images

Perez melakukan evaluasi terhadap penampilannya. Ia berperan sebagai pendukung Max Verstappen, tapi diizinkan menjadi egois ketika kondisi memungkinkan.

Hanya saja, penampilannya kerap jeblok saat kualifikasi. Kendati demikian, ia mampu finis jauh di depan, meski belum bisa mencapai podium.

“Saya harus mengambil langkah bagus pada kualifikasi. Pace balapan di sana, tapi kami harus melakukan langkah bagus dalam kualifikasi.

“Sisi positif kami adalah jika ada selisih dengan Max dalam kualifikasi, itu cenderung menghilang dalam balapan. Kami lebih dekat, tapi saya hanya ingin menutup gap pada Sabtu. Jadi saya bisa ada di sana sejak awal,” kata Perez.

Be part of Motorsport community

Join the conversation

Video terkait

Artikel sebelumnya Performa George Russell dan Nicholas Latifi Tidak Timpang
Artikel berikutnya Toto Wolff Kagumi Kemampuan Mengemudi Valtteri Bottas

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia