Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Max Verstappen Tak Masalah jika Gagal Raih Gelar F1 2021

Pembalap Red Bull Racing, Max Verstappen, mengaku tak masalah jika kalah dalam pertarungan perebutan gelar F1 2021 dengan Lewis Hamilton dan Mercedes.

Max Verstappen, Red Bull Racing, 2nd position, and Lewis Hamilton, Mercedes, 1st position, in the Press Conference

Max Verstappen, Red Bull Racing, 2nd position, and Lewis Hamilton, Mercedes, 1st position, in the Press Conference

Andy Hone / Motorsport Images

Verstappen kini hanya tertinggal dua poin saja dari Hamilton, pemuncak klasemen sementara Formula 1 2021, yang berhasil memenangi Grand Prix Rusia, dua pekan lalu.

Pembalap asal Belanda itu kerap terlibat pertarungan ketat dengan Hamilton hingga menimbulkan bentrokan besar seperti di Silverstone dan Monza. Ia juga sempat kehilangan poin akibat masalah teknis seperti di Baku dan Budapest.

Meski kehilangan banyak poin akibat nasib buruk, Max Verstappen mengatakan dirinya dan Red Bull sangat tenang menghadapi persaingan, tapi juga tetap fokus.

Menurutnya, tak ada yang perlu dipaksakan atau dipusingkan karena hanya berkonsentrasi untuk melakukan yang terbaik.

Ketika ditanya bagaimana ia tetap santai dengan adanya tekanan pada seorang pembalap yang sedang memperebutkan gelar, Verstappen mengatakan: “Saya selalu melakukan yang terbaik dan saya tahu tim juga melakukan pekerjaannya sebaik mungkin.

“Jika kami mengakhiri musim ini di posisi pertama, tentu saja itu akan jadi pencapaian luar biasa dan kami bekerja untuk itu.

“Tapi, jika kami finis kedua, saya pikir kami tetap memiliki musim yang hebat. Pada akhirnya, itu tidak benar-benar mengubah hidup saya.

“Saya masih menikmati apa yang saya lakukan dan saya merasa ini sangat penting. Bagi saya, tidak ada yang benar-benar perlu dikhawatirkan.”

Baca Juga:

Max Verstappen saat ini cukup kuat dengan power unit baru yang digunakannya di GP Rusia. Start dari posisi paling belakang, pembalap 23 tahun itu berhasil finis di urutan kedua dalam balapan yang penuh drama di Sochi.

“Kami hanya perlu melanjutkan pengembangan, terus mendorong, tetap berusana memiliki mobil dengan keseimbangan yang lebih baik,” ujarnya.

“Pasalnya, tidak pernah ada yang sempurna. Ya, kami akan berusaha melihat apa yang kami miliki di Turki.

“Tapi di trek ini, ada banyak hal yang tak diketahui untuk saat ini, dalam hal tingkat daya cengkeram. Pertama-tama, kami harus bisa mengatasi itu.”

Meski puas dengan kinerja mesin baru, Max Verstappen tetap mewaspadai pertarungan dengan Mercedes. Menurutnya, akan sulit mengalahkan pabrikan Jerman itu, terlebih mereka telah mengungkapkan bakal melakukan pendekatan dengan lebih agresif.

“Beberapa balapan berikutnya akan sulit. Saya tidak tahu di mana pertarungan akan terjadi. Apakah kami bisa berada di depan? Atau berada di belakang mereka?,” tuturnya.

“Saya pikir di beberapa trek mungkin akan lebih baik bagi kami, atau setidaknya di atas kertas seperti itu, dan mungkin beberapa akan lebih cocok dengan mereka.

“Jadi, semoga apa yang terjadi dalam beberapa balapan terakhir bisa berlanjut. Ini sangat ketat dan kami bisa memiliki pertarungan bagus.”

Be part of Motorsport community

Join the conversation

Video terkait

Artikel sebelumnya Sebastian Vettel Prediksi Hujan Bisa Untungkan Aston Martin di Turki
Artikel berikutnya Jadwal F1 GP Turki 2021 Hari Ini

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia