Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

McLaren Tunjukkan Kinerja Mengejutkan

Team Principal McLaren, Andreas Seidl, mengaku terkejut dengan kecepatan MCL35 di GP Monako akhir pekan lalu.

Lando Norris, McLaren MCL35M

Foto oleh: Steven Tee / Motorsport Images

McLaren berhasil mengklaim podium saat beraksi di sirkuit jalan raya Monte Carlo, Minggu (23/5/2021), dengan Lando Norris mengamankan finis ketiga,

Norris memulai balapan dari start kelima. Akan tetapi, ia langsung naik satu posisi, setelah pembalap Ferrari sekaligus peraih pole position GP Monako, Charles Leclerc, gagal start.

Pembalap asal Britania Raya itu kemudian naik satu posisi lagi usai pembalap Mercedes, Valtteri Bottas, ditimpa nasib sial ketika pit stop.

Baca Juga:

Sepanjang 47 lap, Norris mengejar Carlos Sainz dan Verstappen yang berada di depannya, sembari mempertahankan posisinya dari Sergio Perez.

Ia akhirnya berhasil finis di depan Perez, unggul 1,064 detik. Raihan yang dicetak Norris ini rupanya membuat Seidl terkejut.

"Saya bisa katakan bahwa kami tidak pernah mengira akan melaju secepat ini, bahwa kami bisa bersaing dengan Mercedes, Red Bull dan Ferrari," ujar Seidl.

"Kami semua menyadari, bahwa kami kesulitan melaju di sektor kecepatan rendah. Tapi di lintasan seperti Monte Carlo, melihat kecepatan seperti itu membuat kami senang.

"Terima kasih sebesar-besarnya saya ucapkan untuk tim yang berada di markas kami, mekanik serta divisi produksi yang bisa membangun mobil ini. Mereka melakukan pekerjaan dengan baik sepanjang musim dingin."

Lando Norris, McLaren MCL35M

Lando Norris, McLaren MCL35M

Foto oleh: Andy Hone / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation

Video terkait

Artikel sebelumnya Trulli Ungkap Penyebab Pembalap Italia Minim di F1
Artikel berikutnya Hamilton Dinilai Tak Senang Balapan di Monako

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia