Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Mercedes Tak Lagi dalam Mode Bertahan Hidup

Mercedes mengatakan sudah tak lagi berjuang untuk hidup dengan mobil Formula 1 W13 usai menunjukkan potensi sesungguhnya di Grand Prix Inggris.

Lewis Hamilton, Mercedes W13

Foto oleh: Dom Romney / Motorsport Images

Mercedes memperkenalkan sejumlah pembaruan di Sirkuit Silvertone demi meningkatkan performa W13 dan mengatasi masalah porpoising.

Tetapi, pabrikan Jerman itu belum memiliki kecepatan untuk bertarung dengan Red Bull Racing dan Ferrari.

Kendati begitu, ada harapan besar untuk mengembalikan performa yang hilang pada paruh kedua musim ini.

Direktur Teknis Mercedes Andrew Shovlin merasa kerja keras yang dilakukan timnya telah terbayar lunas dan hanya perlu meningkatkan detail W13.

“Dalam beberapa balapan pertama, kami benar-benar berjuang untuk bertahan hidup. Para pembalap berjuang untuk bertahan hidup dengan mobil yang sangat sulit untuk diajak bekerja sama,” kata Shovlin.

“Tetapi kami melakukan pekerjaan yang layak untuk mencetak poin, dan mengambil peluang ketika orang lain tidak dapat mengandalkan mobilnya.

“Barcelona berguna bagi kami karena kami memiliki sesuatu yang tidak memantul di setiap sirkuit yang kami kunjungi.

“Tapi jelas, dalam tiga balapan di sirkuit jalan raya menyoroti kelemahan kami dan sejujurnya, kami baru mencari masalah dan kemudian kami akan mencoba dan menerapkan keterampilan teknik kami untuk menyelesaikannya.

“Tetapi saya akan mengatakan bahwa arah yang ingin kami ambil sekarang menjadi semakin jelas. Itu menggembirakan dari sudut pandang pengembangan.

“Pembaruan di Silverstone adalah yang pertama di sepanjang garis yang kami mulai bangun sejak di Barcelona.”

Baca Juga:

Sementara sebagian besar fokus tentang pengembangan dan kemajuan Mercedes berfokus pada konsep zero-sidepod, mereka menegaskan bentuk bodywork bagian atas memiliki sedikit peran dalam masalah di awal musim.

“Dalam hal konsep mobil, kami sebenarnya telah banyak mengubah mobil kami sejak pertama kali dijalankan,” ujarnya.

“Perilakunya sangat, sangat berbeda dengan saat pertama kali kami tempatkan di trek. Jika Anda melihatnya dari kejauhan, itu terlihat sangat mirip dengan apa yang kami miliki di awal musim secara aerodinamika, tapi itu adalah binatang yang sangat berbeda sekarang.”

Lewis Hamilton, Mercedes W13

Lewis Hamilton, Mercedes W13

Foto oleh: Zak Mauger / Motorsport Images

Ditanya oleh Motorsport.com apakah Mercedes telah memkirkan konsep berbeda sejak pertama kali diluncurkan, Andrew Shovlin menegaskan timnya berusaha melakukan yang terbaik untuk mobil.

“Saya pikir ya, kami mengubah konsep di Barcelona mungkin dalam hal cara mobil bekerja, untuk mencoba dan memecahkan beberapa masalah porpoising,” ucapnya.

“Sementara masalah kami menghasilkan banyak minat pada balapan awal, karena kami berada di paket yang terburuk, jika Anda melihat kami di Silverstone, saya pikir kami benar-benar dekat.

“Kami jelas bukan yang terbaik, tapi kami masih jauh dari yang terburuk. Jadi saya pikir kami telah membuat kemajuan. Dan yang tersisa adalah mobil yang sedikit lebih kaku dari yang kami inginkan. Tapi itu pasti mobil yang bisa kami mulai kerjakan.”

Be part of Motorsport community

Join the conversation

Video terkait

Artikel sebelumnya Lando Norris Penasaran Jajal Reli Usai Lihat Cuplikan Video
Artikel berikutnya 10 Pembalap F1 dengan Penantian Kemenangan Terlama

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia