Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Edisi

Indonesia Indonesia

Mick Schumacher Lahap Lebih dari 200 Km dengan SF71H

Carlos Sainz Jr. tiba di Sirkuit Fiorano usai F1 GP Emilia Romagna di Imola untuk melanjutkan proses adaptasi dengan mengemudikan SF71H. Pada Kamis, (22/4/2021) giliran Mick Schumacher menjajalnya.

Mick Schumacher, Haas F1 in the Press Conference

Pembalap Ferrari, Carlos Sainz Jr., meneruskan prosedur penyesuaian diri bersama Tim Kuda Jingkrak dengan melahap tes privat menggunakan mobil F1 spek 2018, SF71H, hari Rabu (21/4/2021) lalu.

Sehari setelahnya, giliran anggota Akademi Pembalap Ferrari (FDA), Mick Schumacher dan juga Callum Ilott melakukannya. Keduanya menempuh total jarak lebih dari 400 km selama tes di Fiorano tersebut.

SF71H merupakan mobil jet darat Ferrari yang sempat dikendarai dua juara dunia, Sebastian Vettel serta Kimi Raikkonen pada Formula 1 (F1) 2018. Namun mereka bukan lagi anggota skuad Maranello.

Kendati menggunakan kendaraan lama, SF71H memberikan kinerja yang baik. Tim memang diizinkan melakukan pengujian tidak resmi hanya dengan mobil spek lama, sesuai dengan regulasi yang berlaku.

Baca Juga:

Selama tes di Fiorano, tak hanya Sainz, Schumacher, yang musim ini memperkuat tim Haas F1, dan Illot, selaku pembalap penguji Ferrari, juga mendapat giliran mencoba memacu SF71H.

Kedua pembalap muda tersebut dengan senang hati memanfaatkan kesempatan tersebut. Schumacher tampil lebih dulu di trek. Pemuda Jerman itu melahap total jarak lebih dari 200 kilometer.

Illot pun merasakan pengalaman yang sama. Mantan pembalap Formula 2 (F2) tersebut juga mengemudikan SF71H sejauh 200 km. Ini tentu hal bagus baginya karena musim ini tidak turun di ajang single-seater.

Usai menggeber SF71H di lintasan, Mick Schumacher melanjutkan pelatihannya dengan simulator. Ini tentu berguna baginya memperbaiki diri setelah melakukan kesalahan pada dua balapan pertama F1 2021.

 

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Russell Nantikan Persaingan Ketat dengan Leclerc dan Verstappen
Artikel berikutnya Hamilton Kini Harus Lebih Berani Ambil Risiko

Top Comments

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Edisi

Indonesia Indonesia