Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Norris Berharap McLaren Tampil Sebaik yang Ditulis Media

Pembalap McLaren, Lando Norris, berharap timnya bisa tampil sebaik yang ditulis oleh banyak media.

Lando Norris, McLaren

Foto oleh: Steven Tee / Motorsport Images

McLaren menjadi salah satu tim yang tampil mengesankan selama tes pramusim beberapa waktu lalu. Pabrikan asal Britania Raya ini hampir tidak menemukan adanya masalah.

Di saat tim besar seperti Mercedes dan Ferrari mengalami berbagai macam kendala pada tes pramusim, McLaren justru menjalani tiga hari uji coba dengan minim kendala.

Padahal, McLaren merupakan tim pelanggan Mercedes, yang mengeluhkan daya tahan mesinnya, serta mengalami masalah pada girboks mobil. Akan tetapi, semua problem di tim utama tidak dikeluhkan oleh McLaren.

Baca Juga:

Total, The Kiwi melahap 328 lap sepanjang tiga hari sesi tes pramusim. Pembalap mereka, Lando Norris, sempat menembus posisi tiga besar di hari pertama, tepatnya runner-up di belakang Max Verstappen (Red Bull Racing).

Banyak yang memprediksi McLaren bisa kembali bersaing di papan atas Formula 1 musim ini. Apalagi, mereka berhasil mengakhiri musim lalu di peringkat ketiga klasemen konstruktor.

Namun, Norris mencoba untuk tidak terlena dengan situasi yang menguntungkan skuad tersebut. Ia justru berharap bahwa timnya bisa tampil sebaik apa yang ditulis oleh banyak media.

Lando Norris, McLaren MCL35M

Lando Norris, McLaren MCL35M

Foto oleh: Charles Coates / Motorsport Images

"Saya membaca berbagai macam headline serta mendegar apa yang orang-orang katakan tentang kami. Saya harap kami bisa memperlihatkan performa yang mereka tulis atau kabarkan," ujar pembalap 21 tahun itu.

"Tes pramusim kami berjalan mulus, dan kami saat ini fokus ke target kami di musim ini. Saya pikir kami tidak sebaik apa yang ditulis di media-media, tapi lihat saja nanti.

"Kami harus tetap merendahkan kepala dan hanya fokus ke target kami. Kami harap kami bisa melakukan pekerjaan dengan baik di musim ini."

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Leclerc Ingin Lebih Pintar dalam Memilih Persaingan
Artikel berikutnya Russell Merepresentasikan Suara Pembalap Muda di GPDA

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia