Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Esteban Ocon Tertarik Jajal Le Mans 24 Hours

Pilot Formula 1 dari Tim Alpine, Esteban Ocon, mengungkapkan minatnya untuk berpartisipasi dalam balap ketahanan legendaris Le Mans 24 Hours di masa depan.

Fernando Alonso, Louis Rossi, Esteban Ocon, Alpine Pierre Fillon, ACO President

Fernando Alonso, Louis Rossi, Esteban Ocon, Alpine Pierre Fillon, ACO President

Alpine

Esteban Ocon, yang di luar dugaan mampu memenangi balapan Grand Prix (GP) Hungaria, putaran ke-11 Formula 1 (F1) 2021, hadir di Sirkuit de La Sarthe, Prancis akhir pekan ini.

Ia datang secara khusus demi menyaksikan langsung balapan ketahanan paling ikonik sekaligus ber sejarah Le Mans 24 Hours dan melakukan show ride bersama timnya sebelum start.

Alpine sendiri berkompetisi dalam edisi ke-89 Le Mans tahun ini di kategori Hypercar dengan dukungan Signatech dan turun memakai nama Alpine Elf Matmut.

Mereka bersaing menggunakan mobil Alpine A480 yang berdasarkan prototipe Rebellion R13. Tim diperkuat oleh trio pembalap Nicolas Lapierre, Andre Negrao dan Matthieu Vaxiviere.

Alpine sangat mementingkan ajang balapan ketahanan yang berlangsung 24 jam non-stop ini dan pada kesempatan tersebut, Ocon maupun rekan setimnya, Fernando Alonso, juga melakukan sesi demonstrasi di Sabtu (21/8/2021), sebelum race berlangsung.

Baca Juga:

Kehadiran Ocon sontak menarik perhatian mengingat pilot F1 kebangsaan Prancis belum lama ini berhasil meraih kemenangan Grand Prix jet darat pertamanya di Hungaroring.

Pertanyaan tentang kemungkinannya mengikuti jejak Alonso untuk tampil dalam Le Mans 24 Hours pun muncul. Ia mengaku terbuka dengan ide berpartisipasi di ajang balap legendaris itu.

Namun sepertinya ketertarikan Ocon di Le Mans 24 Hours tidak akan terjadi dalam waktu dekat. Pembalap 26 tahun tersebut ingin lebih dulu fokus dengan kariernya di F1.

"Saya sangat senang bisa berada di sini. Rasanya hebat mendapatkan kesempatan untuk melihat semuanya dari dalam. Saya datang ke Le Mans sebagai penonton ketika masih remaja, namun itu pengalaman yang berbeda," kata Ocon.

"Rumah orang tua saya berjarak dua jam dari sini. Jadi di satu sisi, ini adalah balapan kandang saya. Race dimulai dalam kondisi cuaca yang sulit, tetapi trek cepat kering. Semua orang beralih ke ban slick dan masih ada waktu berjam-jam.

"Saya tak pernah mengatkan tidak untuk Le Mans di masa depan. Sekarang saya sepenuhnya fokus pada Formula 1 dan mimpi menjadi juara dunia. Namun jika ada kesempatan bersaing di balapan (Le Mans), saya akan mengambilnya."

Ocon Esteban, Alpine F1, saat mengikuti Parade Alpine dalam Le Mans 24 Hours 2021.

Ocon Esteban, Alpine F1, saat mengikuti Parade Alpine dalam Le Mans 24 Hours 2021.

Foto oleh: Alpine

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Zak Brown: Sulit bagi McLaren Merangkak Naik Lebih Tinggi
Artikel berikutnya Helmut Marko Nilai Max Verstappen Punya Talenta Alami

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia