Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Psikolog Bantu Russell Tingkatkan Kesehatan Mental

Ada peran penting psikolog di balik persiapan George Russell menghadapi Formula 1 2021. Mencari bantuan profesional dianggap sebagai langkah tepat dalam perkembangannya sebagai seorang pembalap.

George Russell, Williams

George Russell, Williams

Mark Sutton / Motorsport Images

Dua kekecewaan besar dirasakan Russell pada 2020. Pertama, melintir di belakang Safety Car dan lalu menabrak dinding pembatas di Sirkuit Imola. Masih mengenakan baju balap serta helmnya, pembalap Williams itu terduduk diam di pinggir lintasan.

Yang kedua, nyaris mendulang poin perdana di GP Sakhir, saat ditunjuk sebagai pengganti Lewis Hamilton untuk Mercedes. Blunder pit stop membuyarkan asa Russell, terlihat dari wajah frustrasinya usai perlombaan berakhir.

Demi mengatasi rasa kecewa tersebut, Russell menggunakan jasa psikolog guna membantu menguatkan kesehatan mentalnya, sekaligus demi persiapan menghadapi musim baru balap jet darat.

“Saya merasa lebih kuat dan lebih kuat. Seiring berjalannya waktu dan karena saya juga mengalami masa-masa sulit, serta berbicara dengan orang yang tepat. Jelas berbicara dengan keluarga dan teman Anda itu baik-baik saja, tetapi sangat penting mendapatkan nasihat profesional,” tuturnya melansir The i.

“Itu (psikologi) memungkinkan saya untuk kembali lebih kuat, lebih bugar, lebih sehat dari sebelumnya, dan (saya akan) mampu tampil bagus.”

George Russell, Williams

George Russell, Williams

Foto oleh: Glenn Dunbar / Motorsport Images

Di tengah stigma seputar psikologi, terutama bagi para pria, Russell tetap menekankan pentingnya mencari bantuan profesional ketika mengalami masalah yang menyangkut kesehatan mental.

“Menurut saya, kesehatan mental sangat penting,” kata pembalap asal Inggris tersebut.

“Saya kira begitu banyak orang, khususnya laki-laki, melihat psikologi sebagai kelemahan, padahal sebenarnya tidak demikian. Pikiran Anda adalah alat paling ampuh di tubuh Anda.

“Jika Anda memiliki sesuatu yang salah secara psikologis, Anda perlu berbicara dengan seorang profesional tentang hal itu dan mereka akan membantu Anda melalui momen-momen itu, baik di sisi bisnis, atau pribadi.”

Baca Juga:

Russell mengungkapkan, bahwa dia sudah mulai bekerja dengan psikolog sebelum musim 2020 dimulai. Usai percakapan dengan pelatihnya, Aleix Casanovas, keduanya membahas tentang bidang yang perlu ditingkatkan.

“Saya tidak pernah menjadi salah satu dari orang-orang yang berpikir kesehatan mental tidak begitu penting,” ucap Russell.

“Dan Anda baik secara mental kuat atau lemah mental atau apa pun, Anda harus menjadi kuat jika Anda pernah mengalami saat-saat sulit, tegar dan (berupaya agar) bisa melewatinya.

“Anda jelas harus, pada tingkat tertentu, tetapi mencari nasihat profesional itu sama baiknya. Saya sangat menikmatinya dan itu bermanfaat bagi saya.”

George Russell, Williams FW43B

George Russell, Williams FW43B

Foto oleh: Sam Bloxham / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Gasly: AlphaTauri Mampu Tantang McLaren-Ferrari
Artikel berikutnya Damon Hill Komentari Pembaruan Jalur Sirkuit Albert Park

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia