Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Ricciardo Berpeluang Ikuti Bathurst 1000 bersama McLaren

Bergabung dengan McLaren membuat Daniel Ricciardo berpeluang mengikuti salah satu balapan Supercars, Bathurst 1000.

Rick Kelly, Kelly Racing Nissan, Daniel Ricciardo, Renault F1 Team

Rick Kelly, Kelly Racing Nissan, Daniel Ricciardo, Renault F1 Team

Castrol Racing

Setelah menghabiskan dua tahun di Renault, Daniel Ricciardo memutuskan bergabung dengan McLaren untuk mengisi kursi kosong yang ditinggalkan Carlos Sainz Jr.

Memperkuat McLaren, membuat Ricciardo berpeluang mengikuti ajang balap lainnya, seperti IndyCar dan Supercars. Seperti dilakukan oleh Fernando Alonso, yang turun dalam ajang Indy 500.

Di negara asal Ricciardo, Australia, kejuaraan Supercars sangat populer dan CEO McLaren, Zak Brown, terlibat dalam Tim Walkinshaw Andretti United. Ia punya ide untuk mengikutsertakan Ricciardo dan Lando Norris dalam Bathurst 1000, di Sirkuit Mount Panorama.

Menanggapi hal tersebut, Daniel Ricciardo mengaku siap jika dirinya benar-benar diberi kesempatan oleh McLaren untuk turun di ajang Supercars maupun IndyCar.

“Saya meminta kepada Zak. Jika saya tidak memiliki balapan, maka saya ingin mengikuti Supercars di Bathurst,” kata Ricciardo.

“Apakah itu tes tertutup atau balapan, pokoknya saya harus berkendara di sana. Sekarang saya memiliki peluang yang bagus dengan Zak sebagai teman dan bos tim. Dia juga ingin memberikan pembalapnya kesempatan, jadi ada banyak yang bisa dilakukan.”

Baca Juga:

Secara teori, Ricciardo dan McLaren memiliki dua opsi untuk balapan bersama di Australia. Mengikuti ajang Supercars di Bathurst 1000 atau turun dengan mobil GT3 di 12 Hours of Bathurst.

Namun, kesempatan terbaik adalah turun dengan mobil GT3 di ajang balap ketahanan. Pasalnya, jadwal Bathurst 1000 bentrok dengan seri ke-17 Formula 1 2021, Grand Prix Jepang, yang menjadi pekerjaan utama pembalap 31 tahun itu.

Sedangkan 12 Hours of Bathurst biasanya digelar pada awal Februari, yang mana Formula 1 belum memulai musim baru.

Mengenai kemungkinan turun di ajang balap ketahanan, Ricciardo mengatakan, “Ketika saya menandatangani kontrak dengan Zak, di awal tahun lalu, kami memiliki pembahasan dan gagasan untuk mengikuti 12 Hours of Bathurst.

“Jika saya memberikan saya sebuah tawaran dan itu tidak mengganggu tugas utama saya, maka saya akan menerimanya.”

McLaren yang berkomitmen di berbagai ajang balap memang ingin memberi pembalap mereka pengalaman berbeda. Itu juga dilakukan agar mereka punya cara berbeda dalam pendakatan balapan.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Soal Gelar, Sainz Ibaratkan Ferrari seperti Real Madrid
Artikel berikutnya Jadwal F1 GP Emilia Romagna 2021 Pekan Ini

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia