Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Romain Grosjean Keluar dari Rumah Sakit Selasa

Sudah terlihat titik terang terkait kondisi Romain Grosjean usai mengalami kecelakaan parah di GP Bahrain, Minggu (29/11/2020). Pembalap Haas Formula 1 itu diizinkan meninggalkan rumah sakit, Selasa nanti.

Tim medis menolong Romain Grosjean, Haas F1, setelah insiden di lap awal GP Bahrain

Andy Hone / Motorsport Images

Grosjean mengalami luka bakar di tangan dan tidak ada cedera yang mengkhawatirkan. Ia akan menjalani rawat jalan.

“Romain Grosjean sedang menjalani pemulihan di Rumah Sakit Angkatan Pertahanan Bahrain sejak semalam setelah insiden di GP Bahrain, Minggu,” pengumuman dari Haas.

“Perawatan luka bakar Grosjean di punggung kedua tangannya berjalan baik. Grosjean telah dikunjungi Guenther Steiner, prinsipal Haas F1, Senin, dan diperkirakan dia akan keluar dari rumah sakit, Selasa, 1 Desember 2020.”

Kabar tersebut tentu saja menggembirakan tim. Namun, bukan berarti pembalap Prancis tersebut siap membalap di GP Sakhir, pekan ini.

Mereka menunggu keputusan Grosjean yang diambil setelah bertatap muka dengan prinsipal Haas, Guenther Steiner. Apapun yang dipilih sang pilot, akan diterima dengan lapang dada.

“Rencana saya besok (Senin) adalah menjengukanya, melihat apa yang sebenarnya terjadi. Saya tidak akan ke sana hari ini, saya hanya berbincang di telepon dengannya karena kami harus menyelesaikan banyak hal di sini,” ujar Steiner seusai GP Bahrain.

“Ia merasa baik, semangatnya juga bagus. Saya harus mengakui saya menemukannya bersemangat, kami bahkan melontarkan beberapa candaan. Kami berbincang sedikit. Dia menanyakan saya beberapa hal, saya juga seperti itu, tapi dia optimistis.

“Ketika saya menelepon, dia sedang berbincang dengan putranya, jadi dia berbicara dengan keluarga. Dia sangat bagus hari ini.”

Baca Juga:

Dalam kunjungannya, Steiner juga ingin berkonsultasi dengan dokter mengenai kondisi pembalap yang musim depan berstatus bebas agen. Hasilnya akan jadi pertimbangan menentukan langkah berikutnya.

“Saya akan ke sana besok pagi dan bicara dengannya, dan melihat apa kata para dokter, dan berangkat dari sana,” ucapnya.

Jika keadaannya terus membaik, bisa saja Grosjean kembali ke belakang kemudi VR-20, mulai Jumat (6/12/2020). Ia tak akan menyia-nyiakan kesempatan menikmati momen-momen di lintasan pada musim terakhirnya.

Namun, kalau kondisinya belum memungkinkan, maka tim perlu menyiapkan pembalap pengganti. Ini adalah opsi terakhir yang belum sepenuhnya dipikirkan.

“Tentu saja, kami selalu punya rencana, tapi sekarang, rencana saya adalah, jika kondisinya baik, kembali ke balapan Bahrain pekan depan,” Steiner mengungkapkan.

“Saya tak tahu jawabnya. Kalau dia membuat keputusan, saya tak akan mengintervensi. Saya menunggu petunjuknya. Dan saya tak tahu kondisinya besok, karena yakin memar-memar akan muncul. Mungkin dia berpikir sedikit lagi tentang itu. Reaksi orang-orang berbeda untuk hal seperti ini.

“Saya tak mau mulai spekulasi siapa yang akan menggantikannya, ketika kami tak tahu kalau seseorang  bisa jadi substitusi atau tidak. Jadi itu alasan kenapa saya ingin memberi waktu berpikir sedikit lagi, memberi kami umpan balik, apa yang ingin dia lakukan.”

Mobil Romain Grosjean, Haas VF-20, setelah kecelakaan parah di lap awal GP Bahrtain.

Mobil Romain Grosjean, Haas VF-20, setelah kecelakaan parah di lap awal GP Bahrtain.

Saat ini, Haas punya dua pembalap cadangan, yakni Pietro Fittipaldi dan Louis Deletraz, yang sudah hadir di Bahrain.

Mick Schumacher yang diharapkan memperkuat tim itu musim depan, juga punya lisensi super. Sementara keinginan tim merekrut Nikita Mazepin terganjal lisensi khusus itu. Nico Hulkenberg yang lebih berpengalaman juga bisa jadi opsi.

Memiliki sederet pembalap pengganti, Steiner belum mempertimbangkan mereka hingga mendapat kabar terbaru dari dokter tentang Grosjean.

“Saya ingin bicara dengan Romain sebelum berspekulasi dengan siapa yang akan membalap kalau dia absen. Jadi tunggu beberapa hari ke depan ketika kami mendapat pemberitahuan dokter tentang seberapa parah cederanya, baru kami putuskan apa yang akan dilakukan.

“Saat ini, Romain masih dalam posisi membalap, dan sebaliknya kami siap,” ia menegaskan.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Dokter F1 Jelaskan Cara Loloskan Grosjean dari Insiden Mengerikan
Artikel berikutnya Callum Ilott Tak Naik Kelas ke F1 2021

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia