Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Sainz Dorong Leclerc Jadi Lebih Efisien

Pembalap Ferrari, Charles Leclerc, menikmati persaingannya dengan Carlos Sainz Jr. Rivalitas itu mendorongnya jadi pembalap lebih baik.

Carlos Sainz Jr., Ferrari and Charles Leclerc, Ferrari

Foto oleh: Charles Coates / Motorsport Images

Tahun ini, jadi pertama kalinya bagi Leclerc berduet dengan Sainz yang pindah ke Ferrari dari McLaren.

Meski sempat kesulitan di awal musim, tapi putra pereli Spanyol, Carlos Sainz, kini mulai merasa nyaman berada di dalam mobil Ferrari, SF21.

Melihat peningkatan tandemnya, Leclerc merasa terpacu untuk jadi pembalap lebih baik lagi agar menjadi yang terkuat di dalam tim.

Pria asal Monako itu mengaku sangat termotivasi untuk terus mengalahkan rekan setimnya tersebut. Pasalnya, hal itu membuatnya lebih efisien dan semakin matang sebagai seorang pembalap.

“Ini bukan fase yang mudah bagi tim. Kami sedang membangun segalanya dari awal untuk kembali ke tempat teratas sesegara mungkin,” kata Leclerc.

“Tahun ini, pertama kalinya saya bertandem dengan Carlos, dan itu berjalan dengan sangat, sangat baik. Kami saling mendorong, dia benar-benar kompetitif, dan itu sangat bagus.

“Sebagai sebuah tim, kami bekerja dengan baik. Kami berusaha memanfaatkan setiap momen untuk menambah pengalaman dan siap menyambut musim depan.

“Tahun depan akan sangat penting bagi kami, bukan berarti musim ini tidak.”

Baca Juga:

Sebelumnya, Charles Leclerc juga telah membicarakan tentang perbedaan antara Carlos Sainz dan Sebastian Vettel.

Menurutnya, baik Sainz maupun Vettel memiliki karakter yang berbeda, tetapi tingkat persaingan dengan kedua pembalap itu menguntungkan semua orang, termasuk tim.

“Kami memiliki semangat kompetitif dan segera setelah kami mengenakan helm, kami benar-benar ingin bertarung,” ujarnya.

“Tapi kami tahu bagaimana bekerja sama ketika kami berada di luar mobil. Jadi, saya pikir itu bagus karena membuat kami terus melangkah maju sebagai sebuah tim. Dinamikanya sangat bagus.

“Di luar trek, kami memiliki banyak ketertarikan yang smaa, seperti bermain golf, mendayung, dan bermain catur.

“Melakukan berbagai hal tersebut, kami juga bersaing secara kompetitif seperti saat berada di trek.”

Charles Leclerc mendapatkan podium pertamanya musim ini di Grand Prix Inggris. Ia gagal meraih kemenangan karena disalip oleh Lewis Hamilton saat balapan menyisakan empat lap.

Sedangkan, Carlos Sainz menginjak podium pertamanya bersama Ferrari di GP Monako, saat Leclerc gagal start usai mengalami masalah teknis pada mobilnya.

Carlos Sainz Jr., Ferrari SF21, Charles Leclerc, Ferrari SF21

Carlos Sainz Jr., Ferrari SF21, Charles Leclerc, Ferrari SF21

Foto oleh: Andy Hone / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Hamilton Tak Segan Ulang Manuver Agresif seperti di GP Inggris
Artikel berikutnya Mazepin Sadar Mustahil Bisa Raih Poin Musim Ini

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia