Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Reactions

Sebastian Vettel Kritisi Banyaknya Jumlah Balapan F1

Pembalap Aston Martin, Sebastian Vettel, memperingatkan Formula 1 berisiko kehilangan staf yang berharga serta mengurangi nilai istimewa grand prix jika kalender terus berkembang.

Sebastian Vettel, Aston Martin

Foto oleh: Glenn Dunbar / Motorsport Images

F1 telah resmi merilis kalender 2022, yang mana ajang balap jet darat bakal memasuki musim terpanjang dengan 23 perlombaan tersaji mulai pertengahan Maret hingga pertengahan November tahun depan.

Tekanan dan ketegangan atas padatnya jadwal sebenarnya sudah disorot oleh beberapa tim. Namun, penyelenggara Formula 1 rupanya tak bergeming untuk akhirnya mengetuk palu soal draf kalender.

Adapun bagi Vettel, yang datang ke F1 pada era di mana jumlah balapan lebih sedikit tetapi lebih banyak tes, menilai bahwa kerugian dari kejuaraan dunia ini lantaran terus menambah jadwal perlombaan.

“Ini hanya pendapat saya, dan itu tidak berarti apa-apa. Tapi saya kira, kami seharusnya tidak memiliki banyak balapan,” kata Vettel dalam sebuah wawancara dengan media terpilih termasuk Motorsport.com.

“Itu karena beberapa alasan. Saya pikir satu, mungkin terlalu banyak balapan untuk ditonton orang. Tidak istimewa lagi, jika ada sebanyak itu.

“Dan kedua, saya merasa (prihatin) kepada (staf). Kami pembalap. Kami berada di sisi yang baik. Kami dapat tiba pada Rabu malam dan pergi jika kami menemukan penerbangan dan sebagainya pada Minggu malam.

“Tetapi tim sudah memiliki lebih banyak tekanan. Mereka tiba Senin atau Sabtu minggu sebelumnya. Mereka membangun garasi, menyiapkan mobil, dan kemudian mereka juga harus menjalani seminggu penuh dan kemudian berkemas, mengirim semuanya kembali, dan bersiap kembali di pabrik.

“Bagi mereka, ini adalah pekerjaan yang membuat Anda sibuk sepanjang hari kerja dan hampir setiap akhir pekan, jadi Anda tidak punya waktu untuk diri sendiri. Dan saya pikir kami berada dalam masa di mana orang makin sadar bahwa mereka juga memiliki kehidupan, dan bahwa kehidupan itu bukan milik majikan.”

Banyaknya jumlah balapan F1 dalam kalender 2022, juga ditambah dengan triple-header (tiga perlombaan beruntun), telah menyebabkan sejumlah staf memilih bekerja di pabrik atau menjauh dari grand prix sepenuhnya.

Sebastian Vettel pun menilai, itu akan menjadi kesalahan bagi F1 untuk menemukan fakta bagaimana mereka menekan serta menguras fisik para staf hanya demi upaya untuk menggelar lebih banyak balapan.

“Saya tidak bertanggung jawab dan jelas ada beberapa kepentingan lain. Namun itu hanya memastikan bahwa orang memiliki keseimbangan antara kehidupan mereka di rumah dan waktu yang dihabiskan di luar,” tutur pengoleksi empat gelar juara dunia tersebut.

“Menurut saya, F1 harus menjadi beberapa balapan yang berkelanjutan untuk menjaga gairah Anda selama bertahun-tahun dan agar Anda tidak terjebak setelah dua atau tiga tahun.”

Baca Juga:

Aksi start para pembalap Formula 1 pada Grand Prix Italia 2021 di Sirkuit Monza.

Aksi start para pembalap Formula 1 pada Grand Prix Italia 2021 di Sirkuit Monza.

Foto oleh: Andy Hone / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya F1 GP Turki Perlihatkan Performa McLaren yang Sebenarnya
Artikel berikutnya Sering Buat Kesalahan Bukti Lewis Hamilton dalam Tekanan

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia