Toro Rosso kembali parkir Kvyat untuk GP Meksiko
Toro Rosso kembali memarkirkan Daniil Kvyat untuk GP Meksiko, sementara Brendon Hartley bertahan dan akan berduet dengan Pierre Gasly.

Hartley, yang terakhir kali membalap di kategori single-seater pada 2012, menyelesaikan debutnya di Formula 1 dengan hasil finis ke-13 di GP Amerika Serikat. Sementara Kvyat finis ke-10, tapi pembalap Rusia itu baru tiga kali finis di zona poin sepanjang musim ini.
Gasly diyakini telah membuat Toro Rosso terkesan melalui penampilannya di Malaysia dan Jepang. Tapi pembalap Perancis itu melewatkan GP Amerika Serikat demi turun di ronde penentuan titel Super Formula.
Toro Rosso kemudian memanggil pembalap Porsche LMP1 dan mantan pembalap junior Red Bull, Hartley, untuk menggantikan Gasly. Sementara Kvyat dipanggil kembali untuk menggantikan Carlos Sainz Jr. yang hijrah ke tim pabrikan Renault.
Masa depan Kvyat di F1 masih penuh tanda tanya. Ia sebelumnya yakin masih memiliki masa depan di skuat Red Bull dan berencana berdiskusi dengan penasihat tim, Helmut Marko.
Daniil Kvyat, Scuderia Toro Rosso STR12, Romain Grosjean, Haas F1 Team VF-17

Foto oleh: Sam Bloxham / Motorsport Images
Daniil Kvyat, Scuderia Toro Rosso, Brendon Hartley, Scuderia Toro Rosso, on the F1 stage

Foto oleh: Zak Mauger / Motorsport Images
Pierre Gasly, Scuderia Toro Rosso

Foto oleh: Sutton Images
Pierre Gasly, Scuderia Toro Rosso STR12

Foto oleh: Glenn Dunbar / Motorsport Images
Daniil Kvyat, Scuderia Toro Rosso, on the F1 stage

Foto oleh: Zak Mauger / Motorsport Images
Daniil Kvyat, Scuderia Toro Rosso STR12

Foto oleh: Zak Mauger / Motorsport Images
Brendon Hartley, Scuderia Toro Rosso on the drivers parade

Foto oleh: Sutton Images
Daniil Kvyat, Scuderia Toro Rosso and Brendon Hartley, Scuderia Toro Rosso

Foto oleh: Sutton Images
Daniil Kvyat, Scuderia Toro Rosso STR12

Foto oleh: Sutton Images

Artikel sebelumnya
Verstappen sebut pengawas balapan "idiot" dan "membunuh F1"
Artikel berikutnya
Raikkonen bingung mengapa Verstappen terkena penalti

Tentang artikel ini
Kejuaraan | Formula 1 |
Event | GP Meksiko |
Lokasi | Autodromo Hermanos Rodriguez |
Pembalap | Brendon Hartley , Daniil Kvyat , Pierre Gasly |
Tim | AlphaTauri |
Penulis | Lawrence Barretto |