Vettel "sangat senang" tak terpaut jauh dari pole Hamilton
Sebastian Vettel merasa sangat senang ia tidak terpaut terlalu jauh dari rival, Lewis Hamilton, di kualifikasi Formula 1 GP Amerika Serikat.

Pembalap Ferrari itu tertinggal 0,7 detik lebih lambat dari Hamilton pada babak Q1 dan Q2. Di putaran pembuka babak Q3 Vettel juga masih terpaut dengan jarak yang sama.
Vettel sempat menempati posisi keempat, di belakang pembalap Mercedes lainnya, Valtteri Bottas, dan rekan setimnya, Kimi Raikkonen.
Tapi tepat di percobaan terakhirnya, Vettel melakukan peningkatan secara signifikan dan naik dua posisi ke urutan dua saat bendera finis dikibaskan.
"Saya pikir kami bisa sangat senang dengan hasil ini. Mendapatkan kesempatan untuk mencetak waktu di akhir-akhir memang krusial," ujar Vettel, yang akhirnya hanya terpaut 0,239 detik lebih lambat dari raihan pole Hamilton.
"Saya tidak bisa langsung mendapatkan ritme di awal kualifikasi. Saya cukup kesulitan di beberapa tikungan. Lalu di percobaan terakhir, saya akhirnya bisa melakukannya dengan benar.
"Pada akhirnya hasil ini lebih ketat dari yang kami perkirakan. Jika besok performa mobil bisa seperti hari ini, maka balapan sepertinya bisa berjalan seru."
Laporan kualifikasi:
Third place qualifying Sebastian Vettel, Ferrari SF70H

Foto oleh: Sutton Images
Polesitter Lewis Hamilton, Mercedes-Benz F1 W08 celebrates in parc ferme with Sebastian Vettel, Ferr

Foto oleh: Sutton Images
Polesitter Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1, second place Sebastian Vettel, Ferrari, third place Valt

Foto oleh: Sutton Images
Sebastian Vettel, Ferrari SF70H

Foto oleh: Andrew Hone / Motorsport Images
Sebastian Vettel, Ferrari SF70H

Foto oleh: Sutton Images
Lewis Hamilton, Mercedes AMG F1, in the press conference with Sebastian Vettel, Ferrari, Valtteri Bo

Foto oleh: Sam Bloxham / Motorsport Images
Sebastian Vettel, Ferrari SF70H takes the chequered flag at the end of Qualifying

Foto oleh: Sutton Images
Sebastian Vettel, Ferrari SF70H

Foto oleh: Zak Mauger / Motorsport Images
Sebastian Vettel, Ferrari SF70H

Foto oleh: Glenn Dunbar / Motorsport Images
Sebastian Vettel, Ferrari SF70H

Foto oleh: Sutton Images

Artikel sebelumnya
Magnussen dan Stroll diganjar penalti grid
Artikel berikutnya
VIDEO: Hamilton kenang cara ayahnya ajari pengereman

Tentang artikel ini
Kejuaraan | Formula 1 |
Event | GP Amerika Serikat |
Lokasi | Circuit of the Americas |
Pembalap | Kimi Raikkonen , Sebastian Vettel |
Tim | Ferrari |
Penulis | Valentin Khorounzhiy |