Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Williams: Proses kontrak Bottas ke Mercedes masuk tahap final

Wakil team principal Williams F1, Claire Williams, mengakui bahwa proses kepindahan Valtteri Bottas ke Mercedes untuk musim F1 2017 sudah memasukki tahap final.

Valtteri Bottas, Williams, with Jonathan Eddolls, Race Engineer

Valtteri Bottas, Williams, with Jonathan Eddolls, Race Engineer

Williams F1

Valtteri Bottas, Lance Stroll, Claire Williams, Williams Deputy Team Principal
Valtteri Bottas, Williams
Valtteri Bottas, Williams F1 Team
Valtteri Bottas, Williams, and the team say a fond goodbye to Felipe Massa, Williams, after his fina
Valtteri Bottas, Williams FW38
Valtteri Bottas, Williams, on the grid
Valtteri Bottas, Williams
Valtteri Bottas, Williams, on the grid
Valtteri Bottas, Williams
Engineers work on the car of Valtteri Bottas, Williams FW38
Sparks fly from the car of Valtteri Bottas, Williams FW38

Berbicara di acara Autosport International, Williams berkata bahwa timnya ingin melakukan hal yang benar dengan tidak menghalangi pilihan karier F1 Bottas.

Mercedes melakukan komunikasi dengan Williams perihal niat tim Jerman itu untuk merekrut Bottas sebagai pengganti Nico Rosberg yang secara mendadak memutuskan untuk pensiun di akhir musim 2016.

Ketika ditanya apakah proses kontrak Bottas tinggal menyusun rinciannya saja, Williams menjawab: “Ya memang seperti itu sekarang.

“Saya rasa, ketika Nico [Rosberg] membuat pengumuman itu, saya sudah tahu akan ada panggilan telepon dari [bos tim Mercedes] Toto [Wolff].

“Saya tahu ia terkesan dengan kemampuan Valtteri – dan memang banyak orang lain yang juga terkesan dengan dia.

“Bagi kami, tentunya kita tidak pernah ingin menghalangi pembalap yang memiliki kesempatan untuk bergabung ke tim yang sering memenangkan balapan, dan peraih gelar juara dunia.”

Tawaran Ferrari

Di tahun 2015, Williams menolak tawaran Ferrari yang ingin merekrut Bottas. Pembalap Finlandia itu setuju untuk tetap memperkuat tim yang memberikannya debut di F1.

“Semua orang tahu Ferrari ingin merekrut Valtteri, di tahun 2015. Kami berusaha mempertahankan dia, dan ia pun setuju untuk tetap bertahan,” tambah Williams.

“Terkadang kita harus melakukan hal yang kita kira benar, tetapi sebagai tim, kami juga harus melakukan apa yang 650 orang lain pikir benar di Williams.

“Kami harus yakin, jika kami melepas Valtteri, kami sudah siap dengan opsi kredibel terkait siapa yang akan menggantikan dia. Tidak hanya itu, kami juga harus mempersiapkan struktur terbaik kami yang akan mendukung tim ini di masa depan.

“Kami akan memberikan pengumuman itu secepatnya, karena sebentar lagi, kami juga akan melakukan sesi uji coba, dan kita semua tentu ingin tahu siapa yang akan membalap untuk kami.”

Meski telah mengumumkan berita pensiun dari F1 pada musim tahun lalu, pembalap Brasil, Felipe Massa, diyakini telah siap untuk kembali memperkuat tim yang dibesutnya sejak tiga tahun terakhir untuk menggantikan Bottas.

Penyuplai mesin tidak memberikan pengaruh

Williams kemudian juga menegaskan bahwa perjanjian pelanggan antara Williams dengan Mercedes tidak memberikan pengaruh terhadap negosiasi Bottas.

“Hanya karena kami sebuah tim pelanggan Mercedes, mungkin kalian berpikir Toto tinggal menelpon saya, dan saya menjawab ‘silahkan saja,” ujarnya.

“Semua orang yang mengenal saya tahu bahwa saya tidak akan seperti itu. Kami telah membayar untuk membeli mesin mereka, membayar secara tepat waktu, jadi mereka juga tidak memiliki hak untuk datang ke kami dan berkata, ‘kalian harus melepas pembalap ini untuk kami sekarang’.

“Jika kami memutuskan untuk tidak melepas Valtteri, maka Mercedes juga tidak mempermasalahkan hal itu.”

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Renault rancang ulang ERS untuk unit mesin F1 2017
Artikel berikutnya Brundle: Keputusan pensiun Rosberg dapat pengaruhi masa depan Mercedes

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia