Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Pierre-Louis Chovet Enggan Patok Target Tinggi

Bakal memperkuat Jenzer Motorsport di ajang Formula 3 2021, Pierre-Louis Chovet tidak ingin memasang target yang muluk-muluk.

Pierre-Louis Chovet

Usai debut F3 bersama Hitech Grand Prix pada musim lalu, ditandai dengan hasil terbaik finis keenam di Sprint Race Monza, Chovet akan memasuki babak baru dalam kariernya sebagai pembalap Jenzer Motorsport.

Seperti dalam kejuaraan balap mana pun, penting bagi pembalap dan tim untuk menemukan kecocokan. Chovet sendiri merasa beruntung untuk akhirnya memutuskan Jenzer Motorsport jadi skuad barunya.

“Sejujurnya, salah satu hal terbesar yang saya ambil dari dua balapan musim lalu adalah tipe tim yang saya inginkan. Hitech hebat, tapi saya benar-benar mencari tim yang membuat saya merasa seperti di rumah sendiri,” tutur Chovet dilansir dari situs resmi Formula 3.

“Itu membuat Andreas, Esther, dan Jenzer menjadi pilihan jelas. Saya pikir, saya bisa tumbuh dan berkembang sebagai pembalap di sini. Mereka membuat saya merasa sangat disambut dan percaya diri untuk musim depan.

“Ada begitu banyak persaingan di F3, ini adalah salah satu kejuaraan terbaik dan saya bersemangat untuk tamipil.

“Menurut saya, ini (Jenzer) adalah level kelas dunia dan ada beberapa orang hebat yang bekerja untuk tim. Akan sulit, tapi saya percaya diri dengan orang-orang di sekitar saya dan percaya bahwa saya bisa bersaing.”

Membawa pengalaman Formula 4 Prancis, Euroformula Open, dan Formula Regional European Championship, Chovet yakin datang ke F3 sebagai driver yang lebih baik daripada sebelumnya.

Dia bahkan sudah menetapkan sejumlah target dalam debutnya musim ini. Tetapi sang pembalap enggan mematok tujuan tinggi.

“Manajemen ban sangat penting pada level ini,” ucapnya.

“Saya pikir saya meningkat di area itu tahun lalu. Saya (juga) belajar tentang prosedur warm-up dan bagaimana menjaga ban agar lebih awet selama balapan.

“Saya telah menetapkan beberapa target untuk diri saya sendiri, namun masih terlalu dini untuk mengatakan apa itu, dan mungkin berubah seiring berjalannya musim. Saya hanya ingin belajar, meningkat, dan menjadi kompetitif.”

Baca Juga:

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Pierre-Louis Chovet Gabung Jenzer
Artikel berikutnya Vesti: Mercedes Pantau Saya Cukup Lama

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia