Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Putra Ralf Schumacher Pindah ke Trident

David Schumacher, putra pemenang enam lomba Formula 1, Ralf Schumacher, pindah ke Trident Motorsport untuk Kejuaraan FIA Formula 3 2021.

David Schumacher, Charouz Racing System

David Schumacher, Charouz Racing System

Joe Portlock / Motorsport Images

David Schumacher, 19 tahun, memutuskan pindah ke tim asal Italia tersebut setelah debut di FIA Formula 3 pada musim lalu. Pada race 1 sampai 12, David Schumacher membela Charouz Racing System. Di enam race akhir, ia berseragam Carlin Buzz Racing.

Performa sepupu Mick Schumacher – pembalap debutan di Formula 1 musim 2021 (bersama Haas F1) – itu di F3 musim lalu tidak impresif. Hasil finis terbaiknya hanyalah ke-12 di feature race lomba kedua di Red Bull Ring, Austria.

Pembalap kelahiran Salzburg, Austria, itu pun tidak mendapatkan poin hingga akhir musim. Kini, ia mengonfirmasi bakal turun untuk Trident di FIA F3 2021.

“Saya senang bisa turun untuk Trident Motorsport tahun ini. Saya kira, peluang tahun ini bakal lebih baik,” ucap David Schumacher.

“Tim ini memiliki reputasi bagus dan mobil mereka luar biasa dalam dua tes di Barcelona dan Jerez. Saya optimistis menatap musim ini. Saya merasa tim ini benar-benar memiliki motivasi dan gairah akan apa yang mereka kerjakan. Itulah yang membuat saya yakin.”

Baca Juga:

Manajer Trident Giacomo Ricci percaya David Schumacher memiliki skill dan teknik untuk merebut hasil lebih bagus di F3 musim ini.

“Potensi David Schumacher besar. Untuk merebut hasil bagus, ia hanya perlu lebih lepas untuk mengeluarkan kemampuan dan memperkuat karakternya.”

Ricci menambahkan, David Schumacher telah membandingkan kemampuannya dengan pembalap Trident lain saat tes resmi setelah musim 2020 berakhir. Trident pun merasa tidak salah untuk memilihnya turun di F3 2021 nanti.

“Kami mampu mengembangkan bakat dan kemampuan pembalap seperti David Schumacher. Saya yakin ia akan sukses musim ini,” tutur Ricci.

Tridet belum memutuskan siapa dua calon rekan David Schumacher di tim nanti. Yang jelas, David Schumacher dan anggota Tim Trident akan mengikuti tes pramusim di Jerez, Spanyol, pada 25-26 Februari nanti.

Adapun FIA F3 2021 yang akan terdiri dari tujuh balapan bakal dimulai dengan Grand Prix Spanyol yang digelar pada 7-9 Mei di Sirkuit Barcelona.

Komposisi Sementara Tim dan Pembalap FIA F3 Championship 2021
Prema Racing: Arthur Leclerc, Dennis Hauger, Olli Caldwell
Trident: David Schumacher, ? , ?
ART Grand Prix: Frederik Vesti, Aleksandr Smolyar, Juan Manuel Correa
Hitech Grand Prix: Jak Crawford, Ayumu Iwasa, Roman Stanek
HWA Racelab: Matteo Nannini, Rafael Villagomez, Oliver Rasmussen
MP Motorsport: ? , ?, ?
Campos Racing: Amaury Cordeel, Lorenzo Colombo, ?
Carlin Buzz Racing: Jonny Edgar, ? , ?
Jenzer Motorsport: Calan Williams, Pierre-Louis Chovet, ?
Charouz Racing System: ? , ?, ?

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Campos Konfirmasi Perekrutan Lorenzo Colombo
Artikel berikutnya Naik Kasta, F3 Jadi Tantangan bagi Cohen

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia