Formula 2 dan Formula 3 Perkenalkan Sistem Poin Baru
Rincian final dari regulasi olahraga untuk format baru Formula 2 dan Formula 3 telah diumumkan, termasuk sistem poin pada kedua kejuaraan.
Mengacu pada persetujuan World Motor Sport Council (WMSC), dua feeder-series Formula 1 itu mengusulkan sejumlah perubahan format lomba, akhir pekan balapan dan sistem poin.
Mulai musim depan, baik F2 maupun F3 akan menggelar dua balapan per akhir pekan, bukan tiga seperti tahun ini. Akibat dari perubahan ini adalah alokasi poin yang ikut berubah.
Perubahan terbesar berpusat di sekitar poin untuk Sprint Race, meski delapan pembalap yang finis teratas bakal memperoleh poin di F2.
Lebih sedikit poin akan dialokasikan. Namun, kejuaraan mengadopsi sistem poin 10-8-6-5-4-3-2-1. Musim ini pemenang dianugerahi 15 poin dengan skala penurunan yang sama mengikuti ke posisi kedelapan.
Untuk ajang F3, pembalap yang finis 10 teratas akan mengantongi poin. Tetapi menggunakan sistem poin 10-9-8-7-6-5-4-3-2-1.
Sebagai kelanjutan dari musim ini, baik grid untuk Sprint Race bakal menempatkan 10 besar di F2 dan 12 teratas di F3 dari sesi kualifikasi secara terbalik.
Hasil kualifikasi tersebut akan menentukan grid start untuk Feature Race pada Minggu.
David Schumacher, Trident, Alexander Smolyar, ART Grand Prix, Logan Sargeant, Charouz Racing System, at the start
Photo by: Mark Sutton / Motorsport Images
Kendati demikian, perebut pole position hanya akan diberikan dua poin, bukan empat, yang mana sudah dilakukan tahun ini. Sebuah poin juga akan diberikan untuk lap tercepat di setiap balapan. Tetapi hanya untuk pembalap yang finis dalam 10 besar.
Alokasi poin untuk Feature Race pada Minggu tidak berubah mulai musim ini dengan sistem 25-18-15-12-10-8-6-4-2-1, seperti yang digunakan oleh F1.
Hasil dari perubahan regulasi olahraga tersebut, maksimal 39 poin bisa diraih oleh seorang pembalap selama balapan akhir pekan tahun depan.
Perubahan aturan di Formula 2 dan Formula 3 ini datang setelah kedua kejuaraan merilis kalender musim 2022.
F2 menggelar 14 putaran yang terdiri dari 28 lomba. Di antaranya menyambangi Imola, Spa-Francorchamps, Red Bull Ring, Zandvoort, Hungaroring dan Barcelona.
Sedangkan F3 juga akan melakukan perjalanan ke Imola dan Monza sebagai bagian dari peningkatan kalender sebanyak sembilan seri.
Be part of Motorsport community
Join the conversationShare Or Save This Story
Top Comments
Subscribe and access Motorsport.com with your ad-blocker.
From Formula 1 to MotoGP we report straight from the paddock because we love our sport, just like you. In order to keep delivering our expert journalism, our website uses advertising. Still, we want to give you the opportunity to enjoy an ad-free and tracker-free website and to continue using your adblocker.