Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Red Bull Buka Pintu untuk Dennis Hauger ke F2

Konsultan Motorsport Red Bull Racing, Helmut Marko, memberi lampu hijau untuk Dennis Hauger naik ke Formula 2, setelah menjuarai Formula 3 2021.

Champion Dennis Hauger, Prema Racing celebrates on the podium

Foto oleh: James Gasperotti / Motorsport Images

Pembalap Prema Racing tersebut menaklukkan ajang itu lebih cepat dua putaran. Cukup menjadi runner-up pada Race 1 F3 Rusia dan gelar juara jatuh ke tangannya. Sebab, ia mengumpulkan 205 poin, sementara rival terdekatnya Jack Doohan baru mendapat 154 poin.

Hauger memiliki potensi dan talenta luar biasa. Faktor ini yang membuatnya direkrut ke program junior  Red Bull Racing.

Kampiun Formula 4 Italia 2019 itu pun berdebut di F3 musim lalu. Ia mendarat pada posisi ke-17 pada percobaan perdananya bersama Hitech Grand Prix.

Banyak belajar dari kesalahan sebelumnya, Hauger tampil trengginas sehingga memenangi kompetisi itu musim ini.

Apresiasi diberikan oleh para petinggi Red Bull atas prestasi remaja 18 tahun itu. Marko pun menjanjikan kalau ia akan promosi ke F2 tahun depan.

“Hauger punya musim bagus di Formula 3. Dia membuat sedikit kesalahan pada awal musim tapi lebih dari itu, dia menunjukkan performa luar biasa,” ujarnya.

“Dennis menunjukkan seberapa berbakatnya dia. Dia merupakan pembalap kencang dan menuju ke arah yang tepat.

“Dia akan tetap jadi pembalap Akademi Red Bull pada 2022. Dia juga akan balapan di Formula 2 dan akan perlu mengambil langkah berikutnya. Hauger perlu tetap berkembang, seperti yang dilakukannya musim ini.”

Baca Juga:

Sementara itu, Hauger merasa tak percaya bisa mencapai posisi puncak setelah musim lalu. Namun, dukungan besar Prema Racing membantu mewujudkan impiannya.

“Sebagai seorang pembalap, Anda ingin percaya itu. Saya kira saya mulai mempertanyakan kepada diri sendiri adalah ‘Apa yang terjadi? Apakah saya cukup bagus?’ tahun lalu,” ia menjelaskan.

“Saya kira setelah pengujian dengan Prema, bekerja dengan Prema. Saya belajar secara mental bahwa saya tidak boleh meragukan diri sendiri dan masuk musim ini.

“Sejak akhir 2020, itu adalah tujuan dan saya tahu kalau ini akan jadi tahun yang penting sehingga saya mengeluarkan upaya. Saya gembira mengakhiri itu di puncak.”

Kalau Hauger naik ke Formula 2, maka bakal ada empat pembalap Red Bull mengaspal di sana. Sebelumnya, Liam Lawson, Jehan Daruvala dan Juri Vips sudah berpartisipasi.

Champion Dennis Hauger, Prema Racing celebrates in parc ferme

Champion Dennis Hauger, Prema Racing celebrates in parc ferme

Foto oleh: James Gasperotti / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya FIA Formula 2 dan FIA Formula 3 Ubah Format Balap untuk 2022
Artikel berikutnya F2 Rusia: Hujan Lebat di Sochi Tunda Sprint Race 1

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia