Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Kobayashi bisa kembali perkuat Andretti di ePrix Marrakesh

Setelah tampil cukup impresif pada debut Formula E nya di Hong Kong awal bulan ini, Andretti Autosport kemungkinan akan kembali menurunkan Kamui Kobayashi di ronde selanjutnya, ePrix Marrakesh.

Kamui Kobayashi, Andretti Formula E

Foto oleh: Sam Bloxham / Motorsport Images

Kamui Kobayashi, Andretti Formula E
Kamui Kobayashi, Andretti Formula E

Foto oleh: Sam Bloxham / LAT Images

Tom Blomqvist, yang membalap untuk BMW di DTM musim ini, masuk ke dalam daftar pembalap FIA Formula E 2017/18 jelang dua seri pertama di Hong Kong.

Namun, atas permintaan dari sponsor utama Andretti, MS&AD, yang merupakan perusahaan asuransi asal Jepang, mereka menurunkan Kobayashi, yang juga terdaftar sebagai pembalap LMP1 Toyota, sebagai partner dari Antonio Felix da Costa di Hong Kong.

Kobayashi belum memiliki pengalaman dengan mobil Formula E sebelumnya, namun mampu menempati posisi start P13 di Race 1 dan P16 di Race 2. Mengalami masalah pada kedua balapan tersebut, ia menyelesaikan balapan masing-masing di posisi ke-15 dan ke-17.

Awalnya, Blomqvist akan melakukan debut Formula E nya di Marrakesh, namun co-team principal Andretti, Roger Griffiths, mengungkapkan kepada Motorsport.com performa Kobayashi membuat mereka kesulitan untuk mengambil keputusan.

"Rencananya selalu, 'Kita akan lakukan akhir pekan ini, dan kita tidak berjanji kepada siapapun'," ungkap Griffiths.

"Kami harus meninjau kembali bagaimana penampilannya, memperhatikan performanya di kualifikasi dan kecepatan balapan, kemampuannya untuk menghemat energi. Saya yakin akan ada sejumlah panggilan telepon [dengan BMW].

"Kami tahu ia ingin melakukan lebih banyak balapan, kami baru saja melihat bagaimana hal itu sesuai dengan keseluruhan program."

Andretti harus memastikan pembalap yang mereka turunkan di Marrakesh pada akhir 2017.

Mereka telah menggunakan satu dari dua penggantian pembalap yang diizinkan saat mendaftarkan Kobayashi di Hong Kong, namun tidak akan dihitung sebagai yang kedua jika menurunkan Blomqvist di Marrakesh.

Bos BMW motorsport, Jens Marquardt, mengatakan bahwa pihaknya ingin Blomqvist mendapatkan pengalaman di Formula E secepatnya, namun mereka menyerahkan keputusan sepenuhnya kepada Andretti.

 Sébastien Buemi, Renault e.Dams, leads Kamui Kobayashi, Andretti Formula E
Kamui Kobayashi, Andretti Formula E
 Kamui Kobayashi, Andretti Formula E
 Nick Heidfeld, Mahindra Racing, Kamui Kobayashi, Andretti Formula E
Kamui Kobayashi, Andretti Formula E
Kamui Kobayashi, Andretti Formula E
Kamui Kobayashi, Andretti Formula E
Kamui Kobayashi, Andretti Formula E
Kamui Kobayashi, Andretti Formula E
Kamui Kobayashi, Andretti Formula E
10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Formula E tetap standarkan baterai setidaknya hingga 2025
Artikel berikutnya Evans: Jaguar telah menjadi tolok ukur kualifikasi Formula E

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia