Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Verstappen petik pelajaran di Marrakesh

Mengamati kerja para steward ABB FIA Formula E di Marrakesh sebagai bagian dari kerja sosialnya, Max Verstappen mengaku telah memetik pelajaran penting.

Max Verstappen, Red Bull Racing on the drivers parade

Max Verstappen, Red Bull Racing on the drivers parade

Manuel Goria / Motorsport Images

Verstappen menyambangi Circuit Moulay El Hassan atas permintaan FIA sebagai bagian dari kerja sosial yang ia terima setelah memicu pertengkaran dengan Esteban Ocon usai balapan GP Brasil tahun lalu.

“Melihat apa yang terjadi di sisi lain merupakan hal yang menarik. Pengalaman yang tidak biasa buat kita untuk menghabiskan satu hari penuh bersama para steward!” ucap Verstappen.

“Selama pekan balapan, semua orang melakukan pekerjaan mereka masing-masing, dan saya senang bisa melihat apa yang harus dilakukan sebelum mengambil keputusan penting. Terkadang keputusan itu tidak membuat senang orang-orang tertentu, tapi itu harus diambil dan Anda harus mematuhi peraturan.

“Saya pikir ini adalah hal yang positif, melakukan sesuatu yang berbeda ketimbang hanya duduk di dalam mobil. Bisa berada di sini dan melakukan pekerjaan seperti ini menjadi hal yang konstruktif buat saya.”

Baca Juga:

Tidak ketinggalan, Verstappen juga melontarkan pujian terhadap penyelenggaraan Formula E.

“Tentu saya sedikit mengikuti Formula E di TV, tapi tidak pernah datang langsung ke paddock. Saya benar-benar menikmati hari ini.

“Pertama-tama, balapannya berlangsung seru. Kejuaraan ini juga terus tumbuh, dan ada banyak manufaktur di sini, jadi saya pikir ini adalah kompetisi yang keren,” tukasnya.

Belum diketahui kapan dan bagaimana Verstappen akan menjalani hari kedua kerja sosialnya. Adapun balapan E-Prix Marrakesh yang berjalan dramatis berhasil dimenangi pembalap Mahindra, Jerome d’Ambrosio.

Foto oleh: Joe Portlock / Motorsport Images

Foto oleh: Lionel Ng / Motorsport Images

Max Verstappen, Red Bull Racing

Foto oleh: Sam Bloxham / Motorsport Images

Foto oleh: Sam Bloxham / Motorsport Images

Foto oleh: Alastair Staley / Motorsport Images

Foto oleh: Sam Bloxham / Motorsport Images

Foto oleh: Joe Portlock / Motorsport Images

Foto oleh: Sam Bloxham / Motorsport Images

Foto oleh: Andrew Ferraro / Motorsport Images

Foto oleh: Joe Portlock / Motorsport Images

10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Top 7: Tabrakan antar rekan setim
Artikel berikutnya Mick Schumacher bakal tes F1 Ferrari pada 2019?

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia