Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Hasil Berlin E-Prix II: Nato Kuasai Lomba, Nyck de Vries Juara

Nyck de Vries menjadi kampiun Formula E 2020/2021 meskipun hanya finis di P8 Berlin E-Prix II, Minggu (15/8/2021).

Nyck de Vries, Mercedes-Benz EQ, EQ Silver Arrow 02

Foto oleh: Andrew Ferraro / Motorsport Images

Nyck de Vries (Mercedes-EQ Formula E Team) akhirnya berhasil merebut gelar juara dunia Formula E 2020/2021 kendati hanya mampu finis di peringkat kedelapan Berlin E-Prix II.

Sukses De Vries menjadi pembalap keenam yang mampu memenangi gelar Formula E dari tujuh musim yang sudah digelar ini memang terbilang unik.

Tidak hanya torehannya yang sangat biasa, hanya empat kali naik podium (termasuk dua kemenangan) dalam 15 race. Namun, gelar ini juga diwarnai persaingan perebutan gelar yang sangat ketat.

De Vries memang mampu memimpin klasemen sebelum dua race terakhir Berlin E-Prix digelar. Tetapi, saat itu tercatat 18 pembalap masih berpeluang merebut gelar.

Setelah Berlin E-Prix I dimenangi, Lucas di Grassi (Audi Sport ABT Schaeffler Formula E Team), masih 13 pembalap masih berpeluang merebut gelar juara dunia Formula E 2020/2021.  

Norman Nato, Venturi Racing, Silver Arrow 02

Norman Nato, Venturi Racing, Silver Arrow 02

Foto oleh: Alastair Staley / Motorsport Images

Berlin E-Prix II sendiri akhirnya dimenangi Norman Nato (ROKiT Venturi Racing). Ia menyelesaikan lomba berdurasi 45 menit + 1 lap itu dengan waktu 1 jam 11 menit 57,152 detik.

Ia diikuti Oliver Rowland (Nissan e.dams) yang masuk 2,270 detik kemudian. Adapun peringkat ketiga ditempati Stoffel Vandoorne (Mercedes-EQ Formula E Team) yang terpaut 2,837 detik.

Panasnya persaingan perebutan gelar juara dunia Formula E 2020/2021 akhirnya memang terbukti pada awal lomba Race 15, Berlin E-Prix II, yang berlangsung di Tempelhof Airport Street Circuit, Berlin, Jerman, itu.

Hanya dalam empat menit, penghuni peringkat kedua sampai keempat klasemen sebelum lomba, yakni Edoardo Mortara, Jake Dennis (BMW i Andretti Motorsport), dan Mitch Evans (Jaguar Racing), langsung mundur dari balapan.

Setelah lomba dilanjutkan dengan diawali Safety Car condition, peraih pole, Stoffel Vandoorne (Mercedes-EQ Formula E Team) langsung melesat.

Beberapa saat berselang, Norman Nato (ROKiT Venturi Racing), mengaktifkan Attack Mode untuk mengejar posisi podium.

Upaya pembalap Prancis itu berbuah hasil karena ia kemudian mampu mengambil P1 sekaligus meninggalkan Alexander Sims (Mahindra Racing) dan Vandoorne berebut P2.

Sekira 27 menit + 1 lap lagi lomba berlangsung, Sims mengaktifkan Attack Mode kedua. Berikutnya, ia bertarung melawan Oliver Rowland (Nissan e.dams) untuk P2.

Baca Juga:

Namun, tidak berapa lama, Safety Car masuk kembali ke lintasan setelah juara bertahan, Antonio Felix da Costa (DS Techeetah) juga terpaksa mundur dari balapan.

Dari tayangan lambat terlihat, DS E-Tense FE21 geberan pembalap asal Portugal itu tersenggol mobil Lucas di Grassi (Audi Sport ABT Schaeffler Formula E Team). Akibatnya, mobil Da Costa menghantam dinding pembatas lintasan saat keluar dari Tikungan 2.

Hingga waktu balapan menyisakan 04:52 menit +1 lap, Nato masih berada di P1 diikyti Rowland dan Vandoorne di posisi ketiga. Pemimpin klasemen sementara yang juga rekan setim Vandoorne, Nyck de Vries, tertahan di peringkat ketujuh.

Namun pada lap terakhir, Sam Bird (Jaguar Racing) yang juga masih berpeluang juara, berhasil merebut P7 dari tangan De Vries. Namun, overtake dari Bird ternyata tidak lagi memengaruhi posisi Nyck de Vries sebagai juara.

Di depan, Norman Nato akhirnya berhasil memastikan kemenangan di Berlin E-Prix II diikuti Oliver Rowland dan Stoffel Vandoorne.

Di klasemen akhir, tambahan empat poin dari Berlin E-Prix II membuat Nyck de Vries tidak lagi terkejar oleh pesaing terdekatnya Mortara. Pembalap Swiss tersebut akhirnya harus puas menjadi runner-up dengan gap tujuh poin dari De Vries.

Peringkat ketiga ditempati Dennis yang tertinggal delapan poin dari De Vries. Adapun Evans harus puas finis di peringkat keempat klasemen akhir dengan gap sembilan poin.

Hasil Lomba Berlin E-Prix II:

Pos   # Pembalap Tim Lap Waktu Gap Interval km/j Retirement Poin
1   71 France Norman Nato Monaco Venturi 36 1:11'57.152         25
2   22 United Kingdom Oliver Rowland France DAMS 36 1:11'59.422 2.270 2.270     18
3   5 Belgium Stoffel Vandoorne Germany Mercedes 36 1:11'59.989 2.837 0.567     19
4   36 Germany Andre Lotterer Germany Porsche Team 36 1:12'04.257 7.105 4.268     12
5   29 United Kingdom Alexander Sims India Mahindra Racing 36 1:12'05.605 8.453 1.348     10
6   99 Germany Pascal Wehrlein Germany Porsche Team 36 1:12'05.999 8.847 0.394     8
7   10 United Kingdom Sam Bird United Kingdom Jaguar Racing 36 1:12'07.625 10.473 1.626     6
8   17 Netherlands Nyck de Vries Germany Mercedes 36 1:12'08.260 11.108 0.635     4
9   33 Germany René Rast Germany Team Abt 36 1:12'09.341 12.189 1.081     3
10   88 United Kingdom Tom Blomqvist United Kingdom NIO Formula E Team 36 1:12'09.831 12.679 0.490     1
11   25 France Jean-Eric Vergne China Techeetah 36 1:12'10.589 13.437 0.758      
12   4 Netherlands Robin Frijns United Kingdom Virgin Racing 36 1:12'10.900 13.748 0.311      
13   94 United Kingdom Alex Lynn India Mahindra Racing 36 1:12'11.518 14.366 0.618      
14   23 Switzerland Sébastien Buemi France DAMS 36 1:12'11.844 14.692 0.326      
15   28 Germany Maximilian Gunther United States Andretti Autosport 36 1:12'12.680 15.528 0.836      
16   6 Sweden Joel Eriksson United States Dragon Racing 36 1:12'13.092 15.940 0.412      
17   37 New Zealand Nick Cassidy United Kingdom Virgin Racing 36 1:12'13.458 16.306 0.366      
18   7 Brazil Sergio Sette Camara United States Dragon Racing 36 1:12'14.113 16.961 0.655      
19   8 United Kingdom Oliver Turvey United Kingdom NIO Formula E Team 36 1:12'18.228 21.076 4.115      
20   11 Brazil Lucas di Grassi Germany Team Abt 36 1:12'32.307 35.155 14.079      
  dnf 13 Portugal Antonio Felix da Costa China Techeetah 21 52'42.154 15 Laps 15 Laps   Retirement  
  dnf 27 United Kingdom Jake Dennis United States Andretti Autosport 2 28'45.550 34 Laps 19 Laps   Retirement  
  dnf 48 Switzerland Edoardo Mortara Monaco Venturi 0         Retirement  
  dnf 20 New Zealand Mitch Evans United Kingdom Jaguar Racing 0         Retirement

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Tiga Kandidat Juara Formula E Mundur dalam Empat Menit
Artikel berikutnya Sebelum Lock-up, Jake Dennis Dengar Suara Aneh

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia