Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Jake Dennis Diikat Kontrak Baru Andretti Autosport

Rookie Formula E, Jake Dennis, akan terus membela Andretti Autosport, setelah mencapai kesepakatan anyar untuk musim 2022.

Jake Dennis, BMW I Andretti Motorsport

Jake Dennis, BMW I Andretti Motorsport

Simon Galloway / Motorsport Images

Berstatus debutan, Dennis mencuri perhatian lewat kinerja yang mengesankan sepanjang Formula E 2021. Dua kemenangan berhasil dikemasnya, membawanya duduk di peringkat keempat klasemen sementara.

Dengan hanya selisih 14 poin dari sang pemuncak, Nyck de Vries (Mercedes EQ), Dennis jelas berpeluang jadi kampiun pada penentuan juara di double-header Berlin E-Prix akhir pekan ini.

“Saya benar-benar sangat senang dan merasa terhormat,” ucap Dennis.

“Itu adalah tujuan saya untuk selalu tetap bersama tim, dan saya pikir mereka memiliki niat yang sama setelah tahun yang kuat.”

Jake Dennis, BMW I Andretti Motorsport, BMW iFE.21

Jake Dennis, BMW I Andretti Motorsport, BMW iFE.21

Foto oleh: Sam Bagnall / Motorsport Images

Dengan dipertahankannya Dennis pada Formula E 2022, sekaligus membuat dia berpeluang untuk bertahan ketika era Gen3 diperkenalkan tahun depan.

Tim-tim memang lebih memilih untuk mengunci susunan pembalap saat ini, setidaknya selama dua musim, guna membantu pengembangan mobil baru.

“Jake telah menunjukkan diri dalam tahun pertamanya,” kata Team Principal Andretti Autosport, Roger Griffiths.

“Dia sudah memiliki apa yang diperlukan untuk menang di Formula E dan pengetahuannya tentang powertrain BMW, serta sistem terkait bersama dengan operasi tim Andretti berarti bahwa hubungan yang berkelanjutan ini harus menjadi pertanda baik untuk kesuksesan di musim mendatang.”

Perihal masa depan Maximilian Gunther, Andretti Autosport mengungkapkan bahwa pihaknya masih belum membuat keputusan.

“Sebagai tim pendiri Formula E, kami berkomitmen seperti biasa untuk kejuaraan ini, dan semua yang diperjuangkannya,” tutur Griffiths.

“(Musim depan) akan terlihat berbeda bagi kami saat kami kembali ke tim independen. Tetapi mengumumkan Jake akan memberikan kontinuitas yang kuat dan langkah pertama dalam membangun arah baru yang menarik.

“Kami senang menyambut kembali banyak staf dan kru.”

Baca Juga:

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Antonio Felix da Costa Konfirmasi Tak Ingin Ikuti IndyCar 2022
Artikel berikutnya FIA Tutup Celah Safety Car Formula E Usai Kontroversi Lucas di Grassi

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia