Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Edisi

Indonesia Indonesia
Formula E Jakarta E-Prix

Formula E Jakarta Ditonton 13,4 Juta Pemirsa

Kejuaraan Dunia Formula E mengklaim event perdana Jakarta E-Prix telah menarik jutaan pemirsa di Indonesia. Angka ini terbesar dalam sejarah balap mobil listrik.

The podium ceremony

Rekor penonton itu didapatkan dari siaran langsung Formula E Jakarta yang ditayangkan di stasiun televisi RCTI, yang bersama MNC Group menjalin kemitraan baru dalam hal penyiaran mulai musim ini.

Sementara perlombaan yang digelar di Jakarta International ePrix Circuit, Ancol, Jakarta Utara ini ditonton lebih dari 60 ribu penggemar motorsport pada 4 Juni lalu.

Tingginya animo terhadap Jakarta E-Prix turut terlihat dari Highlights di kanal YouTube Formula E, yang mana ditonton lebih dari 1,2 juta kali.

Kemudian, konten race week dalam semua platform media sosial kejuaraan mencapai total lebih dari 22,6 juta tayangan, mengalahkan pencapaian musim hingga sejauh ini.

“Format balap Formula E yang unik jelas menarik basis penggemar motorsport yang besar dan bersemangat di Indonesia,” ucap Chief Media Officer, Aarti Dabas, pada pernyataan tertulis.

“Jakarta E-Prix membuat sejarah dua kali sebagai balapan pertama kami di Indonesia dan untuk menarik penonton langsung terbesar dari satu pasar. Ini telah menetapkan standar baru untuk liputan siaran langsung Formula E dan karena kami terus tumbuh sebagai kejuaraan dunia.

“Kami berharap untuk lebih membuka potensi pertumbuhan pemirsa langsung di 150 lebih pasar TV internasional kami.”

 

Formula E sudah menjadi event balap reguler di Asia sejak musim perdana 2014-2015. Saat itu, ada sebanyak 16 balapan yang diadakan di lima lokasi.

Jakarta E-Prix menandai kembalinya kejuaraan, dengan ibu kota Korea Selatan, Seoul, yang bakal melengkapi kalender kejuaraan tahun ini.

Formula E Jakarta 2022 juga menandai balap internasional pertama di Indonesia sejak kunjungan GP2 Asia pada 2008 silam, yang dimenangi Sebastien Buemi setelah mengalahkan Jerome d' Ambrosio.

Pada lomba yang berlangsung di Jakarta International ePrix Circuit, Mitch Evans membawa Jaguar TCS Racing ke podium tertinggi, usai bertarung sengit melawan Jean-Eric Vergne dan Edoardo Mortara.

“Ini adalah hari yang fantastis bagi tim di sini, di Jakarta E-Prix perdana. Dobel poin dan kemenangan bagi Mitch dalam balapan yang sangat strategis, serta menantang ini adalah hasil yang fantastis bagi tim,” ucap Team Principal Jaguar TCS Racing, James Barclay.

Baca Juga:

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Tinggalkan Formula E, Lotterer Diplot ke WEC dan IMSA
Artikel berikutnya IMI Tidak Rekomendasikan Balap Motor di Sirkuit Formula E

Top Comments

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Edisi

Indonesia Indonesia