Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Mexico City E-Prix: Wehrlein Menang, Porsche Kuasai Dua Besar

Pascal Wehrlein membawa Porsche menguasai podium tertinggi Mexico City E-Prix. Ini merupakan kemenangan perdana pabrikan itu di ajang Formula E.

Pascal Wehrlein, Porsche, 1st position, celebrates on arrival in Parc Ferme

Foto oleh: Alastair Staley / Motorsport Images

Pembalap Jerman tersebut memulai balapan sebagai pemilik pole position. Kendati demikian, ia sempat kesulitan mempertahankan posisinya di awal karena memilih mode penghemat energi.

Alhasil, pilot Venturi, Edoardo Mortara, menyalipnya pada Tikungan 1. Wehrlein dan koleganya di Porsche, Andre Lotterer, makin kewalahan ketika pasangan DS Techeetah, Antonio Felix da Costa dan Jean-Eric Vergne memakai mode serangan.

Wehrlein mendapat instruksi dari insinyurnya untuk menambah kecepatan dan mendahului Vergne. Sementara, Lotterer mendahului da Costa kembali.

Karena menyimpan energi di awal, pembalap 27 tahun tersebut kembali memimpin pada lap 28 ketika powertrain Mortara kehilangan 2 persen energi. Lotterer mengikuti pada Tikungan 3.

Ketika mereka tancap gas, terjadi duel sengit antara Vergne, Mortara dan Robin Frijns di posisi ketiga. Saat itu, Porsche meminta agar para pembalapnya bekerja sebagai tim demi menyegel kemenangan.

Lotterer bertugas melindungi Wehrlein yang sedang memimpin. Strategi tersebut membuahkan hasil positif.

Baca Juga:

Mantan pembalap Manor F1 tersebut melintasi garis finis dengan satu detik tersisa. Alhasil, ada lap tambahan yang membuat para pembalap lain khawatir tentang konsumsi energinya.

Dengan dua pilot Porsche menyapu posisi dua besar, Vergne memenangi persaingan dengan Mortara untuk peringkat ketiga pada lap 36. Pembalap Prancis itu menyudahi perlawanan Robin Frijns yang kehilangan banyak energi dan terpaksa ada di belakang.

Jagoan Mercedes Nyck de Vries mengalami balapan sulit, tapi masih bisa mengatasi kendala pada tenaga mobil. Dia melesat ke peringkat keenam.

Sebastien Buemi dan Maximilian Gunther mendapat keuntungan dari rivalnya, Oliver Rowland yang gagal bangkit dan Mitch Evans dan Sam Bird kehilangan poin. Sementara, Jake Dennis yang berjuang sepanjang akhir pekan, harus puas duduk di urutan ke-10.

Lucas di Grassi dapat penalti lima detik karena kontak dengan Stoffel Vandoorne, yang juga kehilangan energi. Nick Cassidy yang finis P13 mengambil mode serangan terlalu lambat.

Hasil Formula E Mexico City, Sabtu (12/2/2022)

Pos Pembalap Tim Lap Waktu Gap Interval
1 Germany Pascal Wehrlein Germany Porsche Team 40 47'20.404    
2 Germany Andre Lotterer Germany Porsche Team 40 47'20.706 0.302 0.302
3 France Jean-Eric Vergne China Techeetah 40 47'29.455 9.051 8.749
4 Portugal Antonio Felix da Costa China Techeetah 40 47'30.379 9.975 0.924
5 Switzerland Edoardo Mortara Monaco Venturi 40 47'38.760 18.356 8.381
6 Netherlands Nyck de Vries Germany Mercedes 40 47'39.424 19.020 0.664
7 Netherlands Robin Frijns United Kingdom Virgin Racing 40 47'40.636 20.232 1.212
8 Switzerland Sébastien Buemi Japan Nissan e.Dams 40 47'43.798 23.394 3.162
9 Germany Maximilian Gunther Japan Nissan e.Dams 40 47'46.901 26.497 3.103
10 United Kingdom Jake Dennis United States Andretti Autosport 40 47'47.233 26.829 0.332
11 Belgium Stoffel Vandoorne Germany Mercedes 40 47'47.490 27.086 0.257
12 Brazil Lucas di Grassi Monaco Venturi 40 47'47.929 27.525 0.439
13 New Zealand Nick Cassidy United Kingdom Virgin Racing 40 47'49.198 28.794 1.269
14 United Kingdom Oliver Turvey United Kingdom NIO Formula E Team 40 47'53.382 32.978 4.184
15 United Kingdom Sam Bird United Kingdom Jaguar Racing 40 47'56.081 35.677 2.699
16 United Kingdom Oliver Rowland India Mahindra Racing 40 47'56.451 36.047 0.370
17 United States Oliver Askew United States Andretti Autosport 40 47'56.799 36.395 0.348
18 United Kingdom Dan Ticktum United Kingdom NIO Formula E Team 40 48'05.011 44.607 8.212
19 New Zealand Mitch Evans United Kingdom Jaguar Racing 40 48'22.862 1'02.458 17.851
20 Brazil Sergio Sette Camara United States Dragon Racing 40 48'41.810 1'21.406 18.948
  Italy Antonio Giovinazzi United States Dragon Racing 21 26'38.045 19 Laps 19 Laps
  United Kingdom Alexander Sims India Mahindra Racing 1 1'22.334 39 Laps 20 Laps

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Kualifikasi Mexico City E-Prix: Wehrlein Curi Pole dari Mortara
Artikel berikutnya Pengorbanan Lotterer Antar Wehrlein Patahkan Kutukan di FE Meksiko

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia