Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Mantan pemenang balapan A1GP siap jadi mentor Presley Martono

Sebagai persiapan berlaga di Formula Renault Eurocup 2.0 2017, pembalap Indonesia, Presley Martono, akan didampingi oleh pelatih balap Robbie Kerr.

Podium: race winner Robbie Kerr

Podium: race winner Robbie Kerr

XPB Images

Presley Martono
Robbie Kerr, driver of A1 Team Great Britain
Perry dan Presley Martono
Press Conference: Nico Hulkenberg, Jonny Reid and Robbie Kerr
Robbie Kerr
Podium: Robbie Kerr
Start action
Renault logo on a truck
Alex Gill, Mark Burdett Motorsport
Start action

Perry Martono, Ayah dari pembalap Indonesia dan Juara Formula 4 Asia Tenggara (F4/SEA), Presley Martono, mengungkapkan adanya bantuan dari pabrikan mobil Perancis, Renault.

Seperti yang telah diketahui, Presley telah dikonfirmasi akan berlaga di balap Formula Renault Eurocup 2.0 untuk musim 2017 mendatang. Berstatus pembalap rookie di ajang tersebut, Renault kemudian memberikan bantuan berupa bimbingan dan fasilitas simulator.

"Renault ingin membantu Presley agar karier balapnya terus berlanjut," ucap Perry. "Mereka memberikan subsidi berupa bimbingan dari seorang pelatih balap.

"Dia akan selalu mendampingi Presley dalam bimbingan teknis balap dan lain-lainnya. Pelatih balap ini namanya Robert Kerr.

"Kerr juga dulu seorang pembalap Formula – tepatnya di A1GP, dan saya kenal juga dengan Zahir Ali (mantan pembalap tim A1 Indonesia), ia memberi tahu saya bahwa Kerr ini sempat meraih pole di Sentul.

"Jadi dengan adanya pelatih balap, kami bisa lebih percaya diri lagi. Terutama karena Presley belum pernah menjajal trek di Eropa. Tapi dengan bantuan pelatih balap, Presley setidaknya bisa mengerti karakteristik setiap tikungan."

Robert "Robbie" Kerr, adalah seorang mantan pembalap A1GP tim Inggris Raya pada tahun 2005-2008. Sepanjang kariernya di ajang balap tersebut, ia mengemas total tiga kemenangan, empat pole position – termasuk pole di Sentul, 18 podium, dan selalu bertengger di peringkat tiga klasemen akhir musim.

Race winner Robbie Kerr
Pemenang balapan, Robbie Kerr

Foto oleh: XPB Images

Fasilitas simulator Renault

Selain bimbingan pelatih balap, Renault juga memberikan kesempatan kepada Presley untuk menggunakan fasilitas simulator pabrikan Perancis tersebut, sebagai penunjang latihan dan persiapan sebelum menghadapi setiap seri Formula Renault.

"Presley juga akan bisa menggunakan fasilitas milik Renault," tambah Perry. "Setiap kali Presley sebelum membalap, dia akan melakukan sesi simulator bersama pelatih balapnya.

"Sesi simulator menjadi penting, karena ada aturan yang melarang setiap pembalap melakukan tes pribadi – contoh terkenal seperti yang pernah dilakukan Lance Stroll.

"Sekarang tes juga sudah ditentukan berdasarkan jadwal. Jadi itu alasan mengapa saya percaya Presley bisa lebih kompetitif di Formula Renault."

Presley Martono
Presley Martono

Foto oleh: Ibrahim Haddad

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Juara F4/SEA Presley Martono akan berlaga di Formula Renault 2.0 Eropa
Artikel berikutnya Presley Martono mulai adaptasi dengan mobil FR2.0 Eurocup

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia