Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Motorsport Network Tunjuk Lars Stegelmann sebagai CCO

Motorsport Network mengumumkan penunjukkan Lars Stegelmann sebagai Chief Commercial Officer (CCO), yang mulai bergabung pada 1 April.

Lars Stegelmann is the new Chief Commercial Officer at Motorsport Network

Lars Stegelmann is the new Chief Commercial Officer at Motorsport Network

Photography Krentz

Motorsport Network telah mendatangkan Lars Stegelmann, sosok berpengalaman di bidang sales, komunikasi serta marketing.

Stegelmann mengemban peran sebagai Chief Commercial Officer di Motorsport Network dan sekarang bertanggung jawab atas divisi komersil global media nomor satu dalam olahraga motorsport.

Sepanjang enam tahun terakhir, Stegelmann telah sukses mengembangkan unit komersil Nielsen Sports & Entertainment, organisasi yang bergerak di bidang riset-konsultasi, data dan penilaian media olahraga.

Stegelmann memiliki 14 tahun pengalaman di bidang komersil. Selama rentang waktu itu, ia pernah ambil bagian dalam event olahraga besar, seperti Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan, serta asosiasi sepak bola Eropa, yakni UEFA.

Pada olahraga balap, Stegelmann memiliki pengalaman di Formula E, yang mana ia mengembangkan konsep komersil untuk ajang balap mobil listrik tersebut. Sebagai ahli komersil di Nielsen Sports, ia juga pernah memberikan saran kepada banyak perusahaan dan organisasi olahraga. Stegelmann juga pernah bekerja di lembaga konsultan internasional Roland Berger dan PricewaterhouseCoopers selama lebih dari tujuh tahun.

Oliver Ciesla, COO Motorsport Network: "Lars kenyang akan pengalaman. Dia telah bekerja di Swiss, Polandia, Ukraina, Britania Raya, Belgia, Afrika Selatan dan Jerman. Ditambah dengan jaringan internasionalnya, serta pemahaman mengenai industri advertising, media dan agensinya. Saya sudah tidak sabar ingin bekerja sama dengan Lars, dan saya yakin dengan kemampuannya, kami bisa mendapatkan lebih banyak rekan kerja."

Lars bertanggung jawab atas aktivitas global komersil Motorsport Network, dan akan beroperasi di Jerman, tepatnya di kota Munchen. Ia juga akan bekerja sama dengan tim komersil global untuk melebarkan bisnis. Platform digital Motorsport Network meliputi Motorsport.com, Motorsport-Total.com, Autosport.com, dan Formel1.de serta  Motor1.com dan InsideEVs di sektor otomotif.

Lars Stegelmann, CCO Motorsport Network:Motorsport Network telah berkembang secara pesat menjadi platform digital paling penting dalam olahraga balap. Minat fan terhadap motorsport dan otomotif selalu tinggi, dan menawarkan kesempatan yang sempurna untuk melakukan ekspansi. Saya yakin banyak merek dan pengiklan akan tertarik dengan solusi yang kami berikan mengenai brand positioning dan brand development. Saya sangat menantikan saat-saat di mana saya akan memberikan kontribusi terhadap pengembangan secara internasional."

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Motorsport Network Luncurkan InsideEVs Edisi Jerman
Artikel berikutnya Turun di Go-Kart, Alguersuari Berencana Kembali Balapan

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia