Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Siaran pers

Motorsport Network luncurkan Global Fan Survey tentang Formula 1

Platform digital terbesar di dunia melanjutkan penelitian mereka dari tahun 2015.

Global Fan Survey 2017 - Indonesia

Global Fan Survey 2017 - Indonesia

26 Maret 2017, Miami, FL. Motorsport Network, perusahaan induk Autosport, F1 Racing, dan Motorsport.com, hari ini mengumumkan peluncuran Global Fan Survey 2017, melanjutkan usaha yang telah dibangun pada tahun 2015.

Survei, yang bisa ditemukan di tautan berikut, https://f1survey.motorsport.com , akan dilakukan dalam 15 bahasa untuk merefleksikan pandangan fans internasional.

Survei yang sama sudah pernah dilakukan pada tahun 2015, menarik 217.000 respons dari fans yang tersebar di 203 negara. Studi yang saat itu dijalankan dengan dukungan dari Asosiasi Pembalap Grand Prix (GPDA), menjadi survei paling komprehensif yang pernah dijalankan. Hasil survei tersebut juga membantu arah masa depan Formula 1.

Dengan struktur kepimpinan Formula 1 yang baru, Motorsport Network percaya saat ini menjadi waktu yang tepat untuk menjaring opini baru dari para fans global. Opini fans juga bisa menjamin masa depan dan keberlangsungan olahraga ini.

Dengan fitur multi-bahasa dan audiens global, Motorsport Network menjadi pusat yang ideal untuk mengumpulkan opini dan pandangan dari para fans dan kemudian menyiarkannya ke sesama pengikut, tim, pembalap, media, panitia penyelenggara F1. Sementara Nielsen Sports akan mengatur validasi dan pelaporan survei secara independen.

Global Fan Survey akan dijalankan selama dua minggu, dimulai dari hari Minggu tanggal 26 Maret 2017. Sementara hasil survei akan diterbitkan pada bulan Mei 2017. Survei juga terbuka untuk siapa saja di atas umur 16 tahun.

Editor-in-Chief Motorsport.com Global, Charles Bradley, berkata: "Fans adalah kunci kesuksesan di setiap bentuk olahraga. Fans F1 menjadi konsumen dari semua yang terjadi, baik dari dalam ataupun luar trek. Penelitian kami dengan GPDA pada tahun 2015, telah memberikan pandangan yang unik dan berharga. Dengan datangnya era baru Formula 1, kami berencana mengerahkan semua sumber daya global kami untuk memberikan fans sebuah platform tunggal  yang memastikan suara dan opini mereka didengar dan didokumentasikan."

Wakil Presiden divisi Global Motorsport di Nielsen Sports, Nigel Geach, berkomentar: "Di tahun 2015, kami menciptakan sebuah gerakan baru dengan membuat survey untuk para fans global. Sebagai penasihat terpercaya dalam Sports and Entertainment Intelligence, kami melakukan langkah berikutnya dengan bantuan dari komitmen yang ditunjukan oleh para fans Formula 1.

"Kerja sama yang saat ini berjalan dengan Motorsport Network, telah meningkatkan pemahaman kami secara signifikan terkait pasar dan apa yang sebenarnya diinginkan oleh fans. Selama beberapa minggu dan bulan ke depan, kami akan melakukan investigasi dan penelitian lebih lanjut. Bersama Motorsport Network kami akan membagikan hasilnya kepada semua fans dan pihak yang berminat membantu keberlangsungan olahraga ini."

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya FORIX bergabung dengan Motorsport Network
Artikel berikutnya Motorsport Network akuisisi Sutton Images

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia